Jaga Stabilitas Keamanan di Bulan Suci Ramadhan, Polsek Seputih Banyak Gencarkan Patroli Sasar Pasar Tradisional 

Senin, 10 Maret 2025 - 12:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Tengah Mitra Mabes.Com – Di bulan suci Ramadhan 1446 H, Polsek Seputih Banyak gencarkan patroli cipta kondisi dengan menyasar ke pasar tradisional yang ada di wilayahnya.

Kegiatan yang berlangsung pada Senin pagi (10/3/25) menjelang siang ini bertujuan untuk memastikan keamanan serta ketersediaan bahan pokok (sembako) selama bulan puasa.

Mewakili Kapolres Lampung Tengah, Polda Lampung AKBP Andik Purnomo Sigit, S.H., S.I.K., M.M, Kapolsek Seputih Banyak, Iptu Hairil Rizal, S.H., M.H mengatakan bahwa patroli ini merupakan bagian dari upaya Polri untuk menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat, terutama di pasar-pasar yang menjadi pusat aktivitas warga.

“Patroli ini tidak hanya fokus pada aspek keamanan, tetapi juga memastikan bahwa pasokan sembako tersedia dengan cukup dan harga tetap stabil,” jelasnya.

Dari hasil pengecekan di pasar-pasar, salah satunya pasar Kampung Tanjung Harapan, kata Kapolsek, ketersediaan bahan pokok penting, seperti beras, telur dan lainnya, alhamdulillah masih aman dan cukup stabil.

Petugas juga berdialog dengan para pedagang dan mengimbau agar mereka tidak melakukan penimbunan barang yang dapat menyebabkan kelangkaan dan kenaikan harga sembako.

“Kami pastikan bahwa ketersediaan bahan pokok di wilayah Seputih Banyak dalam kondisi aman. Namun, pengawasan akan terus kami lakukan agar distribusi berjalan lancar dan tidak ada praktik yang merugikan masyarakat,” imbuhnya.

Pihaknya berharap, dengan adanya patroli rutin ke pasar-pasar, masyarakat dapat berbelanja dengan aman dan nyaman tanpa khawatir terjadi kerawanan.

“Melalui patroli rutin ini, diharapkan situasi di wilayah hukum Polsek Seputih Banyak tetap aman dan kondusif, serta kebutuhan masyarakat selama bulan Ramadhan dapat tercukupi dengan baik,” demikian pungkasnya.

(Trimo Riadi)

Berita Terkait

PECEL PUNTEN NGANJUK, PEDASNYA JUARA… SEKALI NYICIP, LUPA MANTAN!
BU WO LOOS DOL MENU PECEL PUNTEN NGANJUK, PEDASNYA JUARA… SEKALI NYICIP, LUPA MANTAN! PINDAH KE DINKOP..
Respons Cepat Polisi Airud, Konflik Nelayan di Laut Batubara Berakhir Damai
Miris!!! Perangkat desa di duga menyalah gunakan wewenang
Polres Kampar Ingatkan: Jaga Pohon, Jaga Kehidupan!
Saat Konselor Menjadi Jantung di Tengah Dunia yang Mati Rasa
Bupati Tebo Pimpin Rapat Pembahasan Rencana Saling Hibah BMN dengan KPP Pratama Muara Bungo
Koboi Jalanan Bersenjata Api Dibekuk Polisi, Ternyata Bandar Narkoba

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 13:16 WIB

PECEL PUNTEN NGANJUK, PEDASNYA JUARA… SEKALI NYICIP, LUPA MANTAN!

Sabtu, 24 Januari 2026 - 12:12 WIB

Respons Cepat Polisi Airud, Konflik Nelayan di Laut Batubara Berakhir Damai

Sabtu, 24 Januari 2026 - 12:07 WIB

Miris!!! Perangkat desa di duga menyalah gunakan wewenang

Sabtu, 24 Januari 2026 - 12:04 WIB

Polres Kampar Ingatkan: Jaga Pohon, Jaga Kehidupan!

Sabtu, 24 Januari 2026 - 10:08 WIB

Saat Konselor Menjadi Jantung di Tengah Dunia yang Mati Rasa

Berita Terbaru

BERITA UTAMA

PECEL PUNTEN NGANJUK, PEDASNYA JUARA… SEKALI NYICIP, LUPA MANTAN!

Sabtu, 24 Jan 2026 - 13:16 WIB