Pontianak,Kalbar -Mitramabes.com
Hari pertama masuk sekolah usai libur lebaran Personel Unit Lalulintas Polsek Pontianak Utara lakukan pengaturan lalulintas dikawasan sekolah diwilayah Pontianak Utara,Rabu (9/4/2025). Pagi.
Kapolsek Pontianak Utara melalui Kanit lantas Iptu Suhardi mengatakan, “Hari ini kami prioritas pengaturan dikawasan sekolah,hal ini kami lakukan karena aktivitas keluar masuk kendaraan yang mengantar anak sekolah maupun kendaraan pelajar sangat ramai yang kami nilai ada potensi kecelakaan maupun kepadatan lalunlintas dikawasan tersebut.”Terang Suhardi.
Lebih lanjut Suhardi menghimbau kepada orang tua yang putra-putrinya membawa kendaraan sendiri agar mematuhi aturan lalulintas,wajib memakai helm,kelengkapan kendaraan harus dibawa STNK,SIM,dan kami akan tindak tegas sesuai dengan peraturan perundang-undangan tentang Lalulintas yang berlaku.Tegasnya.
Kami juga menghimbau kepada orang tua yang mengantarkan anaknya kesekolah untuk tidak berlama-lama berhenti atau memarkirkan kendaraannya dikawasan dekat sekolah karena akan mengganggu kelancaran lalulintas.”Pungkasnya.(Dj).