Mitramabes.com- Sumatra Utara, Batu Bara– Dalam rangka mendukung peningkatan kualitas guru, khususnya dalam hal mengajar dan mendidik Bupati Batu Bara H. Baharuddin Siagian, SH, M.Si menghadiri Seminar Nasional “How To Be A Great Teacher”.
Kegiatan berlangsung di Aula Kantor Bupati Batu Bara, Kecamatan Lima Puluh, Jumat 25/04/2025.
Turut hadir Wakil Bupati Batu Bara Syafrizal, SE, M.AP, Asisten 1 Setdakab Batu Bara Edwin Aldrin Sitorus, Kadis Kominfo Batu Bara, Plt. Kadis Pendidikan Batu Bara.
Selanjutnya juga hadir International Certified Coach Syafi’i Efendi,M.M, Ketua Teacher Preneur Nusantara Sumut Muhazir Siagian,S.M, M.M dan Pembina Teacher Preneur Nusantara Sumut Dr. Azip.P, S.H, M.H.
Seminar ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas guru, khususnya dalam hal mengajar, mendidik dan memberikan wawasan kepada guru tentang bagaimana menjadi guru yang tidak hanya mengajar, tetapi juga menginspirasi dan memotivasi siswa untuk mencapai potensi mereka.
Kegiatan ini dihadiri oleh ratusan guru dari berbagai sekolah di Kabupaten Batu Bara. Dalam suasana yang penuh semangat, para pendidik diajak untuk berpikir kreatif, memaksimalkan potensi siswa dan menerapkan metode pembelajaran yang relevan dengan kebutuhan zaman.
Dengan mengikuti kegiatan ini, para guru diharapkan dapat membawa perubahan positif ke dalam sekolah atau kelas mereka dengan menciptakan generasi pelajar yang tidak hanya cerdas, tetapi juga memiliki karakter unggul.
Bupati Batu Bara memberikan apresiasi dengan adanya kegiatan seminar ini sehingga membawa nilai positif bagi para guru yang ada di Kabupaten Batu Bara.
“Disini saya berpesan agar para guru lebih memperhatikan kepada setiap murid agar tidak mengenal atau menjauhi barang yang terlarang,” ujar Bupati Batu Bara Baharuddin. (Albs)