Aceh Singkil-Mitramabes.com Seiring perkembangan jaman disertai tinggi nya animo orang tua siswa dalam menyekolahkan anak nya di UPTD SPF SMPN 1 Gunung Meriah Kecamatan Gunung Meriah Kabupaten Aceh Singkil.
Sehingga terasa dibutuhkan mendesak perluasan gedung baca perpustakaan siswa yang ada saat ini dimana fisik nya persis berdampingan langsung dengan Musholla sekolah.
“Melihat pesat nya perkembangan siswa disekolah kita saat ini yang sudah mencapai lebih 700 -an siswa dan siswa. Dan untuk menjadikan siswa yang berkarakter mesti diimbangi dengan minat baca yang baik serta ketersediaan prasarana,” kata Dedi Sukiar, S. Pd selaku Plt kepala sekolah, Rabu (28/2/2024)
Kondisi bangunan perpustakaan saat ini jelas terasa sudah kurang memadai sekali dibandingkan dengan banyak nya jumlah siswa yang ada, sehingga diperlukan perluasan sarana kata Dedi.
“Fisik bangunan nya sekarang diperkirakan hanya 7 x12, 5 meter dengan 4 meja baca jadi mustahil mampu menampung siswa sebanyak ini walaupun sistem aplusan, ”
Rencana nya, karena kondisi bangun fisik perpustakaan berdampingan dengan musholla, tidaklah ada salah nya bila nanti dikoneksikan langsung se arah dengan musholla ujar nya.
Arti nya, sekali jalan siswa bisa dapat dua manfaat langsung yakni pahala sholat dhuhur berjamaah dan menimba ilmu melalui membaca di perpustakaan,”tentu nya baca usai sholat berjamaah lah, ” sebut Dedi.
Selain itu, perlu juga dibuatkan sejenis taman baca yang agak representative sehingga lebih menarik minat baca siswa
Juga perlu ditambahkan dengan pengadaan reading corner beberapa unit lagi, ini sebagai penunjang ruang perpustakaan utama tambah Dedi melanjutkan.
Harapan ini kira nya perlu menjadi perhatian serius dari Pemerintah Kabupaten Aceh Singkil melalui disdikbud guna menunjang tercapai nya siswa dan siswi yang berkarakter dengan membiasakan sejak dini budaya membaca ucap nya.
Sebab membaca itu adalah membuka jendela dunia dan ilmu pengetahuan jelas nya.
Jurnalis Zaelani Bako
Mitra mabes