Pada pendampingan kali ini, Babinsa Serma Hens Wangko membantu petani dalam penanaman padi di sawah. Dalam pelaksanaannya, Babinsa bersama Bapak Kamto petani binaan melakukan penanaman bibit tanaman padi yang sudah disiapkan hingga selesai.
“Melakukan penanaman padi dengan bersama-sama pastinya akan lebih cepat selesai. Tidak hanya penanaman, kegiatan pendampingan dilakukan dari mulai penyiapan lahan hingga masa panen dan juga pasca panen.”ungkap Serma Hens Wangko.
Pungkasnya mengatakan, merupakan salah satu wujud nyata di lapangan, kegiatan pendampingan Babinsa untuk memberi semangat para petani dalam mendukung dan menyukseskan program swasembada pangan, khususnya di wilayah Kecamatan Batui. ( AGUS / Pendim 1308/LB )