example banner

Dukung Asta Cita Presiden, Polres Lampung Tengah Bagikan Makanan Bergizi Gratis di Taman Tugu Pepadun

Lampung Tengah Mitra Mabes.Com – Dalam rangka mendukung program Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto, Polres Lampung Tengah membagikan makanan bergizi gratis di taman tugu pepadun, Kecamatan Gunung Sugih, Kabupaten Lampung Tengah, Jumat (20/12/24) siang.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Lampung Tengah, Polda Lampung AKBP Andik Purnomo Sigit, S.H., S.I.K., M.M didampingi Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Lampung Tengah, Ny. Linda Andik beserta para PJU Polres setempat.

Kapolres mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan asupan gizi bagi anak-anak di kalangan pelajar, sebagai bagian dari visi pemerintah dalam membangun generasi yang sehat, cerdas, dan berkarakter.

Ia menegaskan bahwa Polres Lampung Tengah berkomitmen dan siap mendukung semua program pemerintah yang berdampak positif pada masyarakat, khususnya anak-anak.

Ia pun menyampaikan pentingnya sinergitas antara aparat penegak hukum, pemerintah, dan masyarakat dalam mewujudkan tujuan bersama.

“Kami mendukung program Asta Cita Presiden ini karena sangat bermanfaat, terutama untuk memastikan anak-anak kita mendapatkan gizi yang cukup. Semoga ini bisa menjadi langkah awal bagi generasi penerus yang lebih baik,” ujar Kapolres.

Selain memberikan makanan bergizi gratis, Kapolres Lampung Tengah juga memberikan edukasi kepada anak anak pramuka dari Sekolah Dasar di Gunung Sugih mengenai pentingnya pola hidup sehat dan kedisiplinan sejak dini.

Kapolres menyatakan bahwa kegiatan serupa akan terus dilaksanakan guna membantu dan memberikan manfaat kepada masyarakat sekitar.

“Pembagian makanan bergizi gratis ini akan terus kami laksanakan secara rutin, kebetulan hari ini bertepatan dengan kegiatan Jumat Berkah,” ungkap Kapolres.

Dalam kegiatan tersebut, para siswa pun terlihat antusias menerima makanan yang disediakan.

Salah seorang siswa menyampaikan rasa senangnya karena merasa diperhatikan oleh pihak Kepolisian.

Kegiatan ini juga mendapat dukungan dari orang tua siswa yang berharap agar program serupa dapat terus berlanjut.

Mereka menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Polri, khususnya kepada Kapolres Lampung Tengah atas perhatian terhadap pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan, terutama bagi anak-anak.

Dengan terlaksananya program ini, Polres Lampung Tengah menunjukkan komitmennya dalam mendukung pembangunan sumber daya manusia, yang mana hal tersebut sejalan dengan visi besar Asta Cita Presiden untuk menciptakan Indonesia yang lebih maju.

Editor: Trimo Riadi

example banner

example banner

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *