Di Hari Ke 12 Renofasi Gedung Madrasah Sudah Mencapai 31 Persen

Minggu, 2 Maret 2025 - 12:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tebo.mitramabes.com – Memasuki hari ke-12 pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 yang dilaksanakan oleh Kodim 0416/Bungo Tebo, progres pembangunan infrastruktur di Desa Teluk Kuali dan Desa Malako Intan, Kecamatan Tebo Ulu, Kabupaten Tebo, terus mengalami peningkatan.

Salah satu fokus utama dalam program TMMD kali ini adalah rehabilitasi Madrasah Ibtidaiyah Nurul Falah, yang kini telah mencapai 31 persen pengerjaan. Rehabilitasi tersebut mencakup perbaikan atap, pemasangan lis plafon, pengecatan, serta perbaikan fasilitas lainnya agar madrasah ini dapat kembali digunakan oleh masyarakat setempat setelah lama tidak beroperasi.

Pasiter TMMD ke-123 Kodim 0416/Bute, Lettu Inf Feri Erza Putra mengungkapkan bahwa seluruh anggota Satgas TMMD bekerja maksimal dalam menyelesaikan target pembangunan. “Kami terus berupaya mempercepat penyelesaian rehab madrasah ini agar segera bisa dimanfaatkan kembali oleh warga, khususnya untuk kegiatan belajar mengajar,” ujarnya.

Selain rehabilitasi madrasah, program TMMD ke-123 juga mencakup peningkatan Jalan Usaha Tani sepanjang 6.682 meter serta pemasangan gorong-gorong di beberapa titik strategis guna memperlancar akses transportasi warga dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Diharapkan dengan sinergi antara Satgas TMMD dan masyarakat, seluruh target pembangunan dapat terselesaikan tepat waktu dan memberikan manfaat besar bagi warga Desa Teluk Kuali dan Malako Intan.(Tim)

Efitor : Socheh

Berita Terkait

Subandio dan Gusman Diduga Pajoh Duit Kuburan Cine Mati.
Pangdam XII/Tpr Terima Audiensi Jajaran Direksi PT Antam.
Melalui Musprov PERBAKIN, Kodaeral XII Dorong Pembinaan Prestasi Olahraga Menembak.
Gercep! Bupati Sujiwo dan Polres Kubu Raya Bubarkan Balap Liar di Angkasa Pura.
Pemkab Tebo Tegaskan Komitmen Tingkatkan Pelayanan melalui Pembangunan Mal Pelayanan Publik
Polres Langkat Gelar Upacara Persemayaman dan Pemakaman Almarhum AIPTU Andreas Peberta Sembiring
Sengketa Lahan Way Lima: Masyarakat Adat Tuntut PTPN I Kembalikan Tanah Ulayat.
Polres Kaur Gelar Konferensi Pers, Ungkap Dua Kasus Curanmor.

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 22:48 WIB

Subandio dan Gusman Diduga Pajoh Duit Kuburan Cine Mati.

Senin, 26 Januari 2026 - 22:46 WIB

Pangdam XII/Tpr Terima Audiensi Jajaran Direksi PT Antam.

Senin, 26 Januari 2026 - 22:44 WIB

Melalui Musprov PERBAKIN, Kodaeral XII Dorong Pembinaan Prestasi Olahraga Menembak.

Senin, 26 Januari 2026 - 22:41 WIB

Gercep! Bupati Sujiwo dan Polres Kubu Raya Bubarkan Balap Liar di Angkasa Pura.

Senin, 26 Januari 2026 - 21:39 WIB

Pemkab Tebo Tegaskan Komitmen Tingkatkan Pelayanan melalui Pembangunan Mal Pelayanan Publik

Berita Terbaru

NASIONAL

Subandio dan Gusman Diduga Pajoh Duit Kuburan Cine Mati.

Senin, 26 Jan 2026 - 22:48 WIB

NASIONAL

Pangdam XII/Tpr Terima Audiensi Jajaran Direksi PT Antam.

Senin, 26 Jan 2026 - 22:46 WIB