Cegah Judol Dan Pinjol, Kompol Sosialisman Periksa Handphone Anggota Polres Purwakarta

Kamis, 15 Mei 2025 - 21:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Purwakarta || Jabar MBS Guna mencegah keterlibatan anggota dalam praktik judi online dan pinjaman online, Kapolres Purwakarta, AKBP Lilik Ardhiansyah diwakili Wakapolres, Kompol Sosialisman Muhammad Natsir melaksanakan pengawasan langsung terhadap handphone personel.

 

Dalam pengawasan tersebut Kompol Sosialisman Muhammad Natsir didampingi pejabat utama Polres Purwakarta dilakukan secara langsung usai kegiatan apel pagi, pada Kamis, 15 Mei 2025.

 

Terlihat, seluruh personel Polres Purwakarta dikumpulkan. Mereka kemudian berbaris dan diminta untuk mengeluarkan ponsel dan satu-satu ponsel milik personel mereka yang di cek langsung Kompol Sosialisman Muhammad Natsir.

 

Kapolres Purwakarta, AKBP Lilik Ardhiansyah melalui Wakapolres, Kompol Sosialisman Muhammad Natsir mengatakan langkah ini merupakan wujud komitmen Polres Purwakarta dalam mencegah penyalahgunaan teknologi oleh anggota, terutama terkait judi online, pinjaman online ilegal, serta akses ke situs dan akun yang tidak bermanfaat.

 

“Dengan pengawasan rutin dan pembinaan yang humanis, diharapkan personel Polres Purwakarta dapat semakin berintegritas, bijak dalam digital, dan bersih dari praktik menyimpang,” ucap Sosialisman.

 

Ia menjelaskan bahwa pengecekan ini akan terus dilakukan secara berkala dan mendadak. “Kita lakukan secara mendadak di waktu-waktu tertentu. Penerikasaan ponsel ini dilakukan untuk memastikan bahwa anggota Polres Purwakarta tidak terlibat dalam kegiatan judi online maupun pinjaman online yang dapat merugikan diri sendiri maupun keluarga” ujarnya.

 

Melalui kegiatan ini, Wakapolres berharap, setiap anggota dapat lebih meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjauhkan diri dari praktik judi online maupun pinjaman online dan mengutamakan integritas serta pelayanan yang berkualitas kepada masyarakat.

 

“Dengan adanya pemeriksaan Handphone Personel ini, merupakan upaya Polres Purwakarta dalam menciptakan lingkungan internal yang bersih dan bebas dari praktik-praktik yang melanggar aturan dan norma yang berlaku. Sehingga dapat meningkatkan kualitas pelayanan kepolisian serta membangun kepercayaan dan dukungan dari masyarakat terhadap Polres Purwakarta sebagai penjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Purwakarta,” Ucap Sosialisman.

 

Disiplin dimulai dari hal kecil. Mari bersama jaga nama baik institusi dan kepercayaan masyarakat!

 

Purwakarta, Kamis, 15 Mei 2026.

 

Dikeluarkan oleh Si Humas Polres Purwakarta

Jl. Veteran No.408, Ciseureuh, Kec. Purwakarta, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat 41118

 

 

( Dwi A.H )

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Ramaikan HUT Bhayangkara ke-79, 1000 Peserta Daftar Lomba Konten Kreatif Polri
Himbauan Kapolres Kaur Terhadap Massa ASBS dan FPWK Yang Akan Melaksanakan Aksi ke PT. DSJ
Wajah Pasar Terpadu Paya Ilang Takengon
Karyawan Pemanen PT PN IV Reg VI Kebun Julok Rayeuk Utara Tetap Bekerja Pada Hari Libur Demi Mencapai Raihan Produksi Sesuai RKAP
Ciptakan Suasana Aman dan Khidmat Majelis GPdI Tigapanah dan Babinsa Koramil Pam Ibadah Minggu,
Babinsa Koramil 01/Barusjahe dan Majelis GBKP Sukajulu Pengamanan Ibadah Minggu
Kepedulian Sosial, Pemdes Sudimampir Lor Sambut 1 Muharram 1447 H Berikan Santunan Anak Yatim Piatu
Kades cup 2025,sepak bola u 16,di buka di lapangan stadion mini cikahuripan klapanunggal kab bogor.

Berita Terkait

Minggu, 22 Juni 2025 - 15:57 WIB

Ramaikan HUT Bhayangkara ke-79, 1000 Peserta Daftar Lomba Konten Kreatif Polri

Minggu, 22 Juni 2025 - 15:55 WIB

Himbauan Kapolres Kaur Terhadap Massa ASBS dan FPWK Yang Akan Melaksanakan Aksi ke PT. DSJ

Minggu, 22 Juni 2025 - 15:50 WIB

Wajah Pasar Terpadu Paya Ilang Takengon

Minggu, 22 Juni 2025 - 15:47 WIB

Karyawan Pemanen PT PN IV Reg VI Kebun Julok Rayeuk Utara Tetap Bekerja Pada Hari Libur Demi Mencapai Raihan Produksi Sesuai RKAP

Minggu, 22 Juni 2025 - 14:19 WIB

Ciptakan Suasana Aman dan Khidmat Majelis GPdI Tigapanah dan Babinsa Koramil Pam Ibadah Minggu,

Berita Terbaru

NASIONAL

Wajah Pasar Terpadu Paya Ilang Takengon

Minggu, 22 Jun 2025 - 15:50 WIB