example banner

Bupati Tebo Agus Rubiyanto,S.E, M.M : Safari Ramadhan ke Mesjid Al-Falah Sungai Abang Kecamatan VIIKoto

Tebo.mitramabes.com – Bupati Agus Rubiyanto,S.E, M.M beserta rombongan berkunjung ke Mesjid Al-falah Sungai Abang . kecamatan VIIKoto dalam rangka menghadiri buka bersama dan sholat sunah tarawih bersama masyarakat,14/03/2025

Dalam acara ini tampak hadir Bipati Tebo Agus Rubiyanto, S.E, M.M,Baznas Kab.Tebo Camat VIIKoto, Forkopimcam VIIKoto, Kapolsek VIIKoto, Babinsa,Ketua MUI VIIKoto,Kepala desa setempat dan undangan lainnya.

Kehadiran beliau sangat dinantikan oleh masyarakat VIIKoto khususnya,dalam kesempatan ini beliau beserta rombongan menyumbangkan .dana sebanyak Rp 5.000.000, tikar, Alqur’an sembako dan alat bantu jalan penyandang disabilitas, beliau menyampaikan beberapa rencana pembangunan ke depan,
Antara lain jalan Padang lamo yang akan di usulkan ke pemerintah pusat untuk menjadi jalan nasional .

Beliau juga akan membangun rumah sakit agar masyarakat Tidak lagi kesulitan mendapat pelayanan kesehatan.
Selain itu juga beliau akan membangun kantor MUI,berikut kantor adat di setiap kecamatan.agar masyarakat mendapat wadahnya beraktivitas sesuai bidangnya, membantu masyarakat dalam bidang pertanian, juga memberikan bibit padi dan jagung.

Kehadiran Pemimpi muda sangatlah membanggakan karena beliau akan membangun Kabupaten Tebo ini tanpa tebang pilih, demi pemerataan pembangunan, semua Desa yang ada di Kabupaten Tebo ini akan beliau perhatikan dengan sungguh – sungguh agar tercipta masyarakat yg adil dan makmur, beliau juga akan memberikan bea siswa bagi anak – anak yang kurang mampu, serta memberikan bantuan khusus bagi lansia dan Fakir miskin.

Masyarakat Kec. VIIkoto sangat gembira sekali mendengarkan rencana pembangunan di kabupaten Tebo khususnya kecamatan VIIKoto.(Sch)

Editor : Socheh

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *