Bupati Tapanuli Utara Buka Indonesia Horse Racing Sumut Cup Seri I Tahun 2025.

Minggu, 16 November 2025 - 18:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Siborongborong- Mitramabes.com.

Bupati Tapanuli Utara Dr. Jonius Taripar Parsaoran Hutabarat, S. Si, M. Si bersama Wakil Walikota Medan H. Zakiyuddin Harahap, Dandim 0210/TU Letkol Kav. Ronald Tampubolon, SH, M. Han membuka Indonesia Horse Racing Sumut Cup Seri I Tahun 2025 bertempat di Lapangan Pacuan Kuda, Siborong-borong. (Minggu/16 Nopember 2025)

Arahan Bupati Tapanuli Utara mengucapkan selamat datang selamat datang di Siborong-borong.

Lapangan ini merupakan kebanggaan kami dan bersejarah bagi Tapianuli Utara. Selain untuk perlombaan, kita harapkan lapangan ini bisa menjadi lokasi wisata yang diisi dengan berbagai kegiatan”, ucap Bupati.

Saya berharap Pordasi Taput semakin aktif termasuk mengirim atlet untuk perlombaan di luar daerah. Semoga gelaran ini berlangsung dengan baik”, pesan Bupati sekaligus membuka Pertandingan dengan resmi.

Sambutan Ketua Pengprov Pordasi Sumut H.H.R Yuriandi Siregar SE, SH yang disampaikan oleh Bendahara Pengprov Pordasi Dr. Desi Rachma Maharani menyampaikan terimakasih atas dukungan Bupati Tapanuli Utara bersama jajarannya dan pihak yang mendukung event ini.

“Semoga semakin banyak potensi yang muncul dari event ini kuda maupun atletnya. Kami berharap semua peserta dan official mengikuti semua ketentuan karena ini merupakan event resmi Pordasi”, ucap Dr. Desi.

Laporan Ketua Panitia M. Yusuf Silaban menyampaikan bahwa total 10 race yang perlombakan hari ini. Total 75 peserta Pacu Kuda yang berasal dari Tapanuli Utara dan berbagai Kabupaten/Kota wilayah Sumut, Sumatera Barat dan Nangroe Aceh Darussalam.

Race I: Kelas Perdana jarak tempuh 1.200 meter dimenangkan oleh Mello City pemilik Hendrik Tarigan asal Tanah Karo.

Race II:
Kelas Perdana jarak tempuh 1.000 meter dimenangkan oleh Putri Paranginan asal Tapanuli Utara

Race III
Kelas Tradisional Divisi 3 jarak tempuh 1.200 meter dimenangkan oleh Paradiso asal Aceh. Saat ini masih berlangsung hingga race ke-10.

[ Editor- Smarth ]

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Sebuah Truk Membawa Gabah Padi Terperosok Ke Parit
Bupati Tapanuli Utara Ajak Jemaat Perkuat Aksi Kasih dan Dukung Pembangunan Daerah.
Dua Orang Tersangka Yang DPO Pemerasan Yang Mengaku BNN Diringkus Unit Reskrim Polsek Kerinci
Polres Langkat Berikan Surprise Dalam Peringatan HUT Korps Marinir ke-80
Personil Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Giat Pam Jalan Sehat di Alun Alun Rangkssbitung
Komisi III DPRD Meranti Kunjungi Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Fokus pada Penguatan Tata Kelola dan Layanan KJSU-KIA
Kapolres Lebak Hadiri LKBB Pandawa Zona Selatan di SMAN 1 Bayah
Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Giat Patroli Dialogis Ke Pasar Rangkasbitung di Jalan RT.Hardiwinangun

Berita Terkait

Minggu, 16 November 2025 - 19:42 WIB

Sebuah Truk Membawa Gabah Padi Terperosok Ke Parit

Minggu, 16 November 2025 - 18:54 WIB

Bupati Tapanuli Utara Ajak Jemaat Perkuat Aksi Kasih dan Dukung Pembangunan Daerah.

Minggu, 16 November 2025 - 18:50 WIB

Dua Orang Tersangka Yang DPO Pemerasan Yang Mengaku BNN Diringkus Unit Reskrim Polsek Kerinci

Minggu, 16 November 2025 - 18:49 WIB

Bupati Tapanuli Utara Buka Indonesia Horse Racing Sumut Cup Seri I Tahun 2025.

Minggu, 16 November 2025 - 16:39 WIB

Personil Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Giat Pam Jalan Sehat di Alun Alun Rangkssbitung

Berita Terbaru

BERITA UTAMA

Sebuah Truk Membawa Gabah Padi Terperosok Ke Parit

Minggu, 16 Nov 2025 - 19:42 WIB