Bupati Madina Santuni Anak Yatim Sembari Serap Aspirasi Masyarakat Kotanopan

Selasa, 10 Juni 2025 - 21:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Madina mitra mabes.com Kotanopan – Bupati Mandailing Natal (Madina) H. Saipullah Nasution menyantuni anak yatim dan piatu sembari menyerap aspirasi masyarakat Kecamatan Kotanopan pada Minggu, 8 Juni 2025.

 

Penyantunan anak yatim ini merupakan bagian dari pelaksanaan nazar Saipullah dan sejumlah tokoh masyarakat setempat atas terpilihnya Saipullah-Atika sebagai bupati dan wakil bupati pada Pilkada Madina 2024. Tak kurang dari 350 anak yatim dan piatu di kecamatan itu menerima tali asih.

 

Bupati Saipullah mengaku bersyukur atas dukungan tokoh dan masyarakat di Kecamatan Kotanopan dalam memenangkan pasangan calon Saipullah-Atika.

 

Bupati Saipullah pun menjelaskan, dalam 100 hari kerja pertama ada delapan program prioritas yang saat ini sedang dijalankan. Program utama itu, kata dia, berproses sesuai dengan jadwal yang ditentukan.

 

“Ada delapan program prioritas, termasuk pemindahan rumah sakit, relokasi pedagang di Pasar Lama ke Pasar Eks Bisokop Tapanuli, dan pembentukan BUMD,” kata dia.

 

Terkait pembangunan infrastruktur di kecamatan tersebut, Bupati Saipullah mengungkapkan Pemkab Madina tengah menginventarisasi ruas-ruas jalan penting penghubung desa. “Nanti kami akan buat skala prioritas sehingga secara bertahap bisa dibangun,” tutur dia.

 

Terhadap anak yatim, Bupati Saipullah berpesan agar giat belajar dan menjadi anak yang berbakti terhadap orang tua, bangsa, serta agama.

 

“Jangan lupa salat, mengaji, kuatkan iman dan takwa, patuhi orang tua dan jadilah anak yang berbakti,” pesan bupati.

 

Sebelumnya, tokoh masyaraat HM Riza Pahlewi Lubis gelar Mangaraja Iro Parlagutan meminta bupati agar memperhatikan pembangunan di kawasan Mandailing Julu. Menurutnya, kepala daerah adalah raja yang sebenarnya tempat masyarakat menyampaikan keluh kesah.

 

Ketua Yayasan Peduli Yatim Tapanuli Bandung Raya M. Yunus Nasution mengatakan penyatunan ini merupakan bagian dari haul sejumlah tokoh di Kotanopan. “Ada 350 anak yatim yang diundang, ini untuk menunaikan niat yang telah ditanam sebelum Pilkada lalu,” kata dia.

 

Di sisi lain, Yunus menerangkan yayasan yang dipimpinnya telah berjalan sejak 2016 dan memberikan bantuan kepada anak yatim, termasuk biaya pendidikan.

 

Usai penyantunan, para tokoh adat dan mangaraja yang hadir mangupa-upa Bupati Saipullah dan Ketua TP PKK Madina Ny. Yupri Astuti Saipullah Nasution.

 

Dalam kunjungan ini, bupati hadir bersama Pj. Sekdakab M. Sahnan Pasaribu, Asisten III Lismulyadi Nasution, Kabag Protokol Mawardi Hasibuan, Kabag Kesra Bahruddin Juliadi, Ketua BKM Agung Nur Alan Nur Ustaz Muhammad Amin Rangkuti, Camat Kotanopan Muslih Lubis, dan Ketua TP PKK Kotanopan Sangkot Maidah

 

 

Edi Lubis

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Sambut Hari Bhayangkara ke-79, Polres Tebo Gelar Donor Darah dan KB Gratis
Kapolda Lampung Anjangsana ke Keluarga Briptu Anumerta Ghalib Surya Ganta dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-79
Tokoh Agama Berharap Hakim Militer Penuhi Rasa Keadilan Terhadap Korban Penembakan di Way Kanan
Kapolda Lampung Bersama Pejabat Utama Polda Lampung Laksanakan Anjangsana Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke 79
TNI – Polri Berduka, Satgas Ops Damai Cartenz Bersama TNI Sigap Dalami Gugurnya Anggota Kodim 1715/Yahukimo dan Pembunuhan 2 Warga Sipil, Diduga Ulah KKB
Polda Lampung Gelar Bakti Kesehatan Dalam Rangka Hut Bhayangkara ke 79
Sekda Labuhanbatu Pimpin Rakor Optimalisasi Penerimaan Opsen Pajak Kendaraan Bermotor dan BBNKB
Polres Selayar Dukung Ketahanan Pangan Desa, Hadiri Panen Perdana BUMDes Bontomarannu

Berita Terkait

Selasa, 17 Juni 2025 - 07:20 WIB

Sambut Hari Bhayangkara ke-79, Polres Tebo Gelar Donor Darah dan KB Gratis

Selasa, 17 Juni 2025 - 06:30 WIB

Kapolda Lampung Anjangsana ke Keluarga Briptu Anumerta Ghalib Surya Ganta dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-79

Selasa, 17 Juni 2025 - 06:24 WIB

Tokoh Agama Berharap Hakim Militer Penuhi Rasa Keadilan Terhadap Korban Penembakan di Way Kanan

Selasa, 17 Juni 2025 - 06:18 WIB

Kapolda Lampung Bersama Pejabat Utama Polda Lampung Laksanakan Anjangsana Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke 79

Senin, 16 Juni 2025 - 22:22 WIB

TNI – Polri Berduka, Satgas Ops Damai Cartenz Bersama TNI Sigap Dalami Gugurnya Anggota Kodim 1715/Yahukimo dan Pembunuhan 2 Warga Sipil, Diduga Ulah KKB

Berita Terbaru