Bupati Kasmarni Hadiri Halal Bihalal Pengurus DPD Partai Gerindra

Selasa, 15 April 2025 - 14:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bengkalis,MITRA MABES-Bupati Bengkalis diwakili Sekretaris Daerah Bengkalis Ersan Saputra TH menghadiri Halal Bihalal Pengurus DPD Partai Gerindra Provinsi Riau, Ahad 13 April 2025, di Kantor DPD Partai Gerindra Pekanbaru.

 

Kegiatan ini, dihadiri langsung anggota DPR RI yang juga Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Riau Muhammad Rahul, anggota DPR RI Muhammad Rohid, Gubernur Riau Abdul Wahid, Kapolda Riau Irjen Pol Herry Herjawan, Wakapolda Riau Brigjen Pol Jossy Kusumo, Danlanud Roesmin Nurjaddin Marsma TNI Feri Yunaldi, pengurus Partai Gerindra di tingkat DPD dan DPC di Provinsi Riau.

 

Ramah tamah tersebut, bertujuan untuk mempererat silaturahmi khususnya antara Partai Gerindra bersama Pemerintah Daerah dan masyarakat yang ada di Provinsi Riau.

 

Suasana terlihat hangat, ketika Sekda Bengkalis disambut langsung oleh Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Riau. Momentum keakraban semakin terasa saat Bang Arul berbincang santai satu meja dengan anggota DPR RI Muhammad Rohid serta petinggi partai lainnya.

 

Usai menghadiri kegiatan tersebut, Ersan menyampaikan harapan agar Halal Bihalal ini membawa keberkahan dan semakin mempererat hubungan untuk kemajuan daerah.

 

“Semoga momentum silaturahmi ini menjadi berkah bagi kita semua, terutama dalam membangun daerah dan Provinsi Riau yang lebih maju dan masyarakatnya semakin sejahtera,” ujar Sekda.

 

Lanjut Ersan, Halal Bihalal ini menjadi bukti nyata semangat kebersamaan dan sinergi yang terus terjalin di Provinsi Riau, mencerminkan nilai-nilai Idul Fitri yang penuh kehangatan dan persaudaraan.

 

Tampak hadir mendampingi Sekda Bengkalis dalam kegiatan tersebut, Wakil Ketua DPRD Bengkalis Hendrik Firnanda Pangaribuan, Anggota DPRD Bengkalis Tantowi Saputra Pangaribuan, Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Bengkalis Rizal Ahmad.(INF)

Berita Terkait

AOC Hadir dan Membawa Senyuman di Himpitan Glondongan Kayu Untuk Anak Negeri Di Langkahan
DPRD Kaur Gelar Raker Lintas Komisi Secara Transparansi dan Akuntabilitas Jadi Fokus.
Bupati Paluta Hadiri Rakernas ke XVII APKASI Tahun 2026 Di Batam.
Lagi Satres Narkoba Polres Palas Bekuk Bandar, Pengedar Dan Pemakai Narkotika Di Desa Sigalapung.
Respon Cepat Polsek Kubu, dan Tim Opsnal Satreskrim Polres Rohil, Misteri Temuan Mayat di Teluk Nilap Terungkap Penyebab Kematian nya Lewat Autopsi.
Pernyataan Wakil Bupati Aceh Tengah Lukai Hati Wartawan, Jurnalisa; Dia Lahir Dari Rahim Media Lokal
Sabu Disembunyikan di Kotak Rokok, Pengedar Dipelimpahkan ke Satresnarkoba Polres Tanjab Barat.
Pemdes Pangkalan Nyirih Gelar Evaluasi Kinerja Lembaga Desa Tahun 2026 Admin 19 Januari 2026.

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 09:46 WIB

AOC Hadir dan Membawa Senyuman di Himpitan Glondongan Kayu Untuk Anak Negeri Di Langkahan

Selasa, 20 Januari 2026 - 09:37 WIB

DPRD Kaur Gelar Raker Lintas Komisi Secara Transparansi dan Akuntabilitas Jadi Fokus.

Selasa, 20 Januari 2026 - 09:34 WIB

Bupati Paluta Hadiri Rakernas ke XVII APKASI Tahun 2026 Di Batam.

Selasa, 20 Januari 2026 - 08:01 WIB

Respon Cepat Polsek Kubu, dan Tim Opsnal Satreskrim Polres Rohil, Misteri Temuan Mayat di Teluk Nilap Terungkap Penyebab Kematian nya Lewat Autopsi.

Selasa, 20 Januari 2026 - 00:43 WIB

Pernyataan Wakil Bupati Aceh Tengah Lukai Hati Wartawan, Jurnalisa; Dia Lahir Dari Rahim Media Lokal

Berita Terbaru