Belum Sepekan Jabat Kasat Reskrim di Selayar, Iptu Sukarman Pimpin Pengungkapan Kasus Curat

Selasa, 2 Desember 2025 - 12:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Selayar-Mitramabes.com||Belum genap sepekan menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Kepulauan Selayar, Iptu Sukarman, S.H., M.H., langsung memimpin pengungkapan kasus pencurian dengan pemberatan yang terjadi di Kelurahan Benteng Selatan, Senin (1/12/2025).

Pengungkapan berlangsung cepat, hanya dalam hitungan jam setelah laporan korban diterima di SPKT Polres Selayar.

Kasat Reskrim menjelaskan bahwa laporan pertama diterima dari korban Andi Rosaldi (40), karyawan BUMN, yang mendapati rumahnya di Jalan S. Parman dalam kondisi pintu kamar serta pintu belakang rusak akibat congkelan dan satu unit laptop MacBook Pro M1 miliknya hilang.

“Usai menerima laporan, tim langsung bergerak melakukan olah TKP, pemeriksaan saksi, dan pemetaan dugaan pelaku. Beberapa jam kemudian, kami berhasil mengidentifikasi keberadaan terduga pelaku,” ujar Iptu Sukarman.

Ia memaparkan bahwa bersama Kanit Resmob Bripka Rahmat Wadi dan Anggota ia kemudian melakukan penangkapan terhadap terduga pelaku MS (27) di wilayah Benteng Selatan. Dari tangan pelaku, turut diamankan barang bukti berupa satu unit laptop milik korban, satu bilah linggis yang digunakan untuk mencongkel pintu, dan satu kunci pintu belakang rumah korban.

“Dari catatan Kepolisian, Pelaku ini juga pernah terlibat perkara terkait dugaan penggelapan BLT di Desa Kembang ragi, yang diselesaikan melalui mediasi desa, namun kali ini kembali mengulangi perbuatannya,” ungkap Kasat Reskrim.

Saat ini Penyidik telah mengamankan Pelaku dan Barang bukti, dan melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi yang mengetahui kondisi rumah korban sebelum dan setelah kejadian.

“Kami akan menangani perkara ini secara profesional dan tuntas sesuai ketentuan hukum.” tutup Iptu Sukarman.

Kapolres Kepulauan Selayar, AKBP Didid Imawan, S.I.K., S.H., M.Tr.Mil., menyampaikan apresiasi atas respons cepat jajaran Satreskrim dalam menindaklanjuti laporan masyarakat.

“ Terima kasih Pak Kasat Reskrim dan Anggota. Jadi setiap laporan harus ditangani dengan cepat, profesional, dan terukur agar masyarakat merasa aman dalam aktivitas sehari-hari. “ kata Kapolres

Ia menegaskan bahwa Polres Kepulauan Selayar akan terus meningkatkan pelayanan dan menjaga kepercayaan publik melalui peningkatan Pelayanan, upaya-upaya preventif dan penegakan hukum.( Ucok Haidir )

Berita Terkait

Delapan Bulan Buru Pelaku, Polres Banyuasin Akhirnya Tangkap Pencuri Motor dan Gas
Sat Reskrim Polres Banyuasin Bekuk Penadah Motor Curian, Barang Bukti Ditemukan di Kebun Karet
Kasus Penembakan Sopir Angdes di Banyuasin Dibuka Kembali, Kuasa Hukum Pelaku Dipanggil Polisi
Motor Warga Raib di Disdukcapil Banyuasin: CCTV disamping kiri dan kanan Diduga tidak berfungsi.
Aksi Saling Serang Pecah di Depan PS Mall Palembang, Warga Panik – Motif Masih Misterius
Sesaat Setelah Dilaporkan, Reskrim Polres Selayar Amankan Remaja Pelaku Pencurian yang Targetkan Rumah Kosong
Sat Reskrim Polres Sergai Ciduk 2 Pelaku Curat
Kurang dari 24 Jam, Polres Sergai Ringkus Dua Pelaku Pencurian dan Satu Penadah, Satu Pelaku DPO

Berita Terkait

Minggu, 18 Januari 2026 - 20:54 WIB

Delapan Bulan Buru Pelaku, Polres Banyuasin Akhirnya Tangkap Pencuri Motor dan Gas

Sabtu, 17 Januari 2026 - 13:03 WIB

Sat Reskrim Polres Banyuasin Bekuk Penadah Motor Curian, Barang Bukti Ditemukan di Kebun Karet

Kamis, 15 Januari 2026 - 19:46 WIB

Kasus Penembakan Sopir Angdes di Banyuasin Dibuka Kembali, Kuasa Hukum Pelaku Dipanggil Polisi

Kamis, 15 Januari 2026 - 18:55 WIB

Motor Warga Raib di Disdukcapil Banyuasin: CCTV disamping kiri dan kanan Diduga tidak berfungsi.

Selasa, 6 Januari 2026 - 16:01 WIB

Aksi Saling Serang Pecah di Depan PS Mall Palembang, Warga Panik – Motif Masih Misterius

Berita Terbaru

BERITA UTAMA

SD Negri 02 Kel.Kandis Kota Mendapat Juara 1 Umum Futsal

Senin, 19 Jan 2026 - 12:20 WIB