TEBO // MBS — Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Tebo melaksanakan Arisan Rutin Bulanan pada Selasa, 27 Januari 2026, bertempat di Polres Tebo. Kegiatan ini berlangsung dalam suasana hangat dan penuh kebersamaan.
Rangkaian acara diawali dengan senam bersama yang diikuti oleh para anggota GOW dari berbagai organisasi wanita di Kabupaten Tebo. Kegiatan tersebut tidak hanya bertujuan menjaga kebugaran, tetapi juga menjadi momentum untuk mempererat keakraban antarpeserta.
Ketua GOW Kabupaten Tebo menyampaikan bahwa arisan rutin ini merupakan wadah silaturahmi sekaligus sarana memperkuat solidaritas dan kekompakan organisasi wanita. Melalui kebersamaan yang terjalin, diharapkan peran organisasi wanita semakin optimal dalam mendukung program pemerintah daerah.
Selain arisan, kegiatan ini juga dimanfaatkan untuk saling bertukar informasi dan gagasan terkait peran strategis perempuan dalam pembangunan daerah, baik di bidang sosial, pendidikan, maupun pemberdayaan keluarga.
Dengan terlaksananya kegiatan ini, GOW Kabupaten Tebo berkomitmen untuk terus menjaga kekompakan serta berkontribusi aktif dalam mendukung pembangunan yang berkelanjutan di Kabupaten Tebo.(Sch).
Editor : Socheh
Sumber Foto : Dinas Kominfo kab. Tebo











