Antisipasi korban banjir Bupati Dr. ir. H Hamartoni Ahadis M. Si bersama kapolres Lampung utara AKBP. Deddy kurniawan .SH.S.I.K., M..,M M.S.I turun langsung di tengah masyarakat

Jumat, 4 April 2025 - 20:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mitra Mabes Bupati Lampung Utara dan Kapolres Kunjungi Korban Banjir di Kelurahan Sribasuki dan Kelurahan Cempedak

AJOi

Lampung Utara – Bupati Lampung Utara, Dr. Ir. H. Hamartoni Ahadis, M.Si., bersama Kapolres Lampung Utara, AKBP Deddy Kurniawan, S.H., S.I.K., M.M., M.Si., meninjau langsung kondisi warga yang terdampak banjir di Kelurahan Sribasuki dan Kelurahan Cempedak. Dalam kunjungan ini, mereka juga didampingi oleh jajaran Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lampung Utara serta dinas terkait untuk memastikan penanganan yang cepat dan tepat bagi para korban.

 

Bupati Hamartoni Ahadis menyampaikan rasa empati dan kepeduliannya terhadap warga yang terdampak banjir. “Kami hadir di sini untuk memastikan bahwa masyarakat yang terkena musibah mendapatkan perhatian dan bantuan yang diperlukan,” ujarnya.

Kapolres Lampung Utara, AKBP Deddy Kurniawan, menambahkan bahwa pihak kepolisian siap membantu dalam penanganan bencana dan memastikan keamanan di lokasi terdampak. “Kami akan terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah dan instansi terkait untuk memberikan bantuan dan menjaga situasi tetap kondusif,” katanya.

 

Selain meninjau kondisi korban, dalam kesempatan ini BPBD Lampung Utara juga memberikan laporan terkait langkah-langkah penanganan bencana, termasuk evakuasi warga dan penyediaan tempat penampungan sementara. Adapun bantuan terhadap korban yang terkena banjir akan segera diberikan setelah proses pendataan oleh pihak terkait selesai dilakukan.

Pemerintah Kabupaten Lampung Utara bersama Forkopimda dan BPBD berkomitmen untuk terus memantau perkembangan situasi serta memberikan dukungan maksimal bagi masyarakat terdampak, guna memastikan pemulihan berjalan dengan cepat dan optimal.

(Kominfo Lampung Utara)

Berita Terkait

Polres Serdang Bedagai Turut Berduka Cita atas Wafatnya Purnawirawan Polri Kompol H. Ahmad Yani Siregar, SH
Bupati Tebo Hadiri Paripurna HUT ke-22 Dharmasraya, Perkuat Sinergi Antar Daerah
Berkat Capaian Produksi GKG, Bupati Banyuasin Raih Satyalencana Wira Karya
Bersama Gubernur Lampung, Gubernur Jawa Tengah Dan Forkopimda Provinsi Lampung, Kasdam XXI/RI Hadiri Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan
Dansubdenpom 1/2 -1 Tanah Karo, Kapten.CPM. Agus Setiawan : Siap Bermitra dan Tidak Alergi Dengan Wartawan
DPC LSM KPK-RI Tanah Karo Resmi Daftar ke Kejaksaan Negri Melengkapi Administrasi
Dana Desa Rp 1,1 Milyar Diduga Bermasalah Transparansi Geuchik Dan Tuha Peut Di Pertayakan.
Polri Hadir Dukung Ketahanan Pangan, Amankan Tasyakuran Panen Raya di Seputih Raman

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 22:59 WIB

Polres Serdang Bedagai Turut Berduka Cita atas Wafatnya Purnawirawan Polri Kompol H. Ahmad Yani Siregar, SH

Rabu, 7 Januari 2026 - 22:43 WIB

Bupati Tebo Hadiri Paripurna HUT ke-22 Dharmasraya, Perkuat Sinergi Antar Daerah

Rabu, 7 Januari 2026 - 22:09 WIB

Berkat Capaian Produksi GKG, Bupati Banyuasin Raih Satyalencana Wira Karya

Rabu, 7 Januari 2026 - 22:06 WIB

Bersama Gubernur Lampung, Gubernur Jawa Tengah Dan Forkopimda Provinsi Lampung, Kasdam XXI/RI Hadiri Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:19 WIB

Dansubdenpom 1/2 -1 Tanah Karo, Kapten.CPM. Agus Setiawan : Siap Bermitra dan Tidak Alergi Dengan Wartawan

Berita Terbaru