Amankan Arus Mudik, Polsek Haurgeulis Siagakan Personel di Pos Yan Stasiun

Selasa, 25 Maret 2025 - 20:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

INDRAMAYU, Mitramabes.com – Dalam rangka pengamanan arus mudik dan perayaan Hari Raya Idul Fitri 2025, Polsek Haurgeulis, Polres Indramayu, melaksanakan Operasi Ketupat Lodaya 2025 yang berlokasi di Pos Pelayanan (Pos Yan) Stasiun Haurgeulis, Kabupaten Indramayu, pada Selasa (25/3/2025).

Dalam pelaksanaan pengamanan dihadiri sejumlah personel dari berbagai instansi guna memastikan keamanan dan kenyamanan pemudik diantaranya Polsek Haurgeulis 6 personel, Koramil Haurgeulis 2 personel, Puskesmas: 2 tenaga medis serta Pramuka 2 anggota.

Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Haurgeulis, AKP Maman Kusmanto, menjelaskan bahwa pengamanan ini bertujuan untuk mencegah gangguan Kamtibmas dan memastikan kelancaran arus transportasi, khususnya di sekitar Stasiun Haurgeulis yang menjadi titik pergerakan penumpang.


“Kami berupaya memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat yang melakukan perjalanan mudik maupun arus balik. Selain pengamanan, kami juga menyiagakan tim kesehatan untuk membantu para pemudik yang membutuhkan pertolongan medis,” ujar AKP Maman Kusmanto.

Selain itu, petugas di Pos Yan juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dalam perjalanan, menjaga barang bawaan, serta mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama.

Pengamanan Ops Ketupat Lodaya 2025 ini akan terus dilakukan hingga berakhirnya masa arus balik Lebaran, dengan mengoptimalkan patroli di titik-titik rawan serta koordinasi antarinstansi guna menciptakan situasi yang aman dan nyaman bagi masyarakat.

“Kami mengajak semua pihak untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban, sehingga perayaan Idul Fitri 2025 dapat berlangsung dengan aman dan kondusif,” pungkasnya.

(Abid)

Berita Terkait

Bupati Samosir Hadiri Acara Konsultasi Publik RKPD Provsu Tahun 2027
Pemkab Tapanuli Utara Apresiasi dan Dukung Pendataan R3P Pascabencana oleh Mahasiswa STIS.
Ketua PKK Kabupaten Taput Ny, Neny Angelina JTP Hutabarat Hadiri Rapat Bimbingan Teknis Cara Penyusunan Laporan PKK Tarutung Tahun 2026 .
Ranwal RKPD 2027, Wabup Samosir Tekankan Pemerataan Pembangunan dan Berkelanjutan 
Harga Emas Naik, Pegadaian Sumbagsel Melejit! Pinjaman Tembus Rp4,91 Triliun
Bupati OKU Timur Raih Penghargaan Universal Health Coverage Award 2026
Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara Finalkan Data ‘BNBA’ Kerusakan Rumah terdampak Bencana Hidrometeorologi 2025.
Polsek Pangkalan Susu Intensifkan Patroli Rutin, Antisipasi Gangguan Kamtibmas di Wilayah Rawan

Berita Terkait

Kamis, 29 Januari 2026 - 23:07 WIB

Bupati Samosir Hadiri Acara Konsultasi Publik RKPD Provsu Tahun 2027

Kamis, 29 Januari 2026 - 22:34 WIB

Pemkab Tapanuli Utara Apresiasi dan Dukung Pendataan R3P Pascabencana oleh Mahasiswa STIS.

Kamis, 29 Januari 2026 - 21:47 WIB

Ketua PKK Kabupaten Taput Ny, Neny Angelina JTP Hutabarat Hadiri Rapat Bimbingan Teknis Cara Penyusunan Laporan PKK Tarutung Tahun 2026 .

Kamis, 29 Januari 2026 - 21:45 WIB

Ranwal RKPD 2027, Wabup Samosir Tekankan Pemerataan Pembangunan dan Berkelanjutan 

Kamis, 29 Januari 2026 - 20:37 WIB

Harga Emas Naik, Pegadaian Sumbagsel Melejit! Pinjaman Tembus Rp4,91 Triliun

Berita Terbaru