Palembang-mitramabes.com. Wakil Bupati Banyuasin, Netta Indian, S.P., didampingi Sekretaris Daerah Banyuasin, Ir. Erwin Ibrahim, S.T., M.M., M.B.A., IPU., ASEAN Eng., menghadiri _Opening Ceremony_ Pekan Olahraga Nasional (PORNAS) KORPRI XVII tahun 2025 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Minggu (05/10/2025).
Acara pembukaan yang megah ini menandai dimulainya kompetisi olahraga terbesar bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dari 38 provinsi serta berbagai kementerian dan lembaga negara di seluruh Indonesia. Palembang, sebagai tuan rumah, sukses menyajikan malam inagurasi yang memukau dan menjadi sorotan nasional.
Seremoni pembukaan PORNAS KORPRI XVII berlangsung sangat meriah, diawali dengan defile akbar kontingen dari seluruh penjuru Tanah Air. Ada total 102 kontingen dengan 9.305 atlet dari berbagai kementerian, lembaga, dan provinsi se-Indonesia yang ikut dalam ajang tersebut.
Ketua Umum Korpri Nasional, Prof. Dr. H. Zudan Arif Fakrulloh, S.H., M.H., menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada tuan rumah atas kesiapannya. Ada 64 Kementerian dan Lembaga, 9.305 atlet, 504 pelatih dan 1654 ofisial yang mengikuti kegiatan ini. Ia mengatakan bahwa ini adalah yang termegah dan paling meriah sejak digelar.









