Pemkab Batu Bara Serahkan 30 Ekor Hewan Qurban ke Masyarakat

Senin, 24 Juni 2024 - 19:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BATU BARA, MBS – Penjabat (Pj) Bupati Batu Bara Nizhamul, S.E, M.M., diwakilkan Asisten I Rusian Heri menyerahkan bantuan 30 ekor sapi qurban dari Pemkab Batu Bara di Lapangan Bola Kaki Blok 8, Kelurahan Lima Puluh Kota, Kecamatan Lima Puluh, Minggu (16/06/2024).



Bantuan juga diserahkan secara simbolis oleh Asisten II Bambang, Asisten III Renold Asmara, para Kepala OPD dan para Kabag di Lingkungan Sekda Batu Bara kepada para camat se-Kabupaten Batu Bara. Nantinya pihak kecamatan akan menyalurkan bantuan hewan qurban ke masjid-masjid desa yang terpilih.



Asisten I Rusian Heri mengatakan penyerahan hewan qurban kepada masyarakat melalui pihak kecamatan merupakan suatu wujud kepedulian dan perhatian pemerintah daerah kepada masyarakat di Kabupaten Batu Bara. Tujuannya agar di Hari Raya Idul Adha nantinya masyarakat dapat merasakan kebahagiaan.

Lebih lanjut, Rusian mengatakan diserahkannya 30 ekor sapi qurban ini diharapkan dapat menciptakan harmonisasi dan sebagai bentuk kepedulian sosial serta tanggung jawab sehingga tercipta hubungan baik antara pemerintah dan masyarakat.



“Semoga bantuan hewan qurban ini menjadi jalinan silaturahmi diantara pemerintah kabupaten dan masyarakat Batu Bara,” harapnya.

Editor : Joan Sialalih MBS

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Hangatnya Silaturahmi di Lembur Pakuan: Bahas Pemerintahan hingga Kemiskinan, Kepala Daerah se-Jawa Barat Sepakat Bergerak Bersama
DPRD KABUPATEN PAKPAK BHARAT MENGGELAR SIDANG PARIPURNA,MENYAMPAIKAN PEMANDANGAN UMUM FRAKSI- FRAKSI
Bupati Al- Farlaky Segera Kirim Mobiler Untuk SDN Seunebok Kandang
Diduga Gunakan Tenaga Kerja Asing Ilegal, PT Riau Pinang Sejahtera Dipertanyakan
Turnamen Bupati Aceh Timur Cup I Digelar: Gairahkan Sepak Bola Antar Kecamatan, Hadiah Total Rp100 Juta
Polsek Bintang Gelar Saweu Sekulah di SMA Negeri 7, Sosialisasi Bahaya HP, Narkoba, dan Bullying
Pelantikan Pengurus KONI, Bupati : Harumkan Banyuasin Dengan Cetak Prestasi Atlet.
Kapolres Aceh Tengah Hadiri Upacara Penyambutan Personel Brigif 90 dan Yonif TP 854

Berita Terkait

Rabu, 16 Juli 2025 - 20:05 WIB

DPRD KABUPATEN PAKPAK BHARAT MENGGELAR SIDANG PARIPURNA,MENYAMPAIKAN PEMANDANGAN UMUM FRAKSI- FRAKSI

Rabu, 16 Juli 2025 - 19:01 WIB

Bupati Al- Farlaky Segera Kirim Mobiler Untuk SDN Seunebok Kandang

Rabu, 16 Juli 2025 - 19:01 WIB

Diduga Gunakan Tenaga Kerja Asing Ilegal, PT Riau Pinang Sejahtera Dipertanyakan

Rabu, 16 Juli 2025 - 18:59 WIB

Turnamen Bupati Aceh Timur Cup I Digelar: Gairahkan Sepak Bola Antar Kecamatan, Hadiah Total Rp100 Juta

Rabu, 16 Juli 2025 - 15:53 WIB

Polsek Bintang Gelar Saweu Sekulah di SMA Negeri 7, Sosialisasi Bahaya HP, Narkoba, dan Bullying

Berita Terbaru