116 Prajurit Tamtama Dilantik di Kodam II/Swj

Rabu, 13 Maret 2024 - 21:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Palembang,-mitramabes.com
Sejumlah 116 orang Lulusan Secata Prajurit Karier TNI AD Gelombang II TA 2023 Over Loop (OV) dilantik menjadi Prajurit Dua.

Hal tersebut disampaikan Kapendam II/Swj Kolonel Arh Saptarendra P, S.T., M.M., dalam rilisnya, Palembang, Sumsel, Rabu (13/03/2024).

Diungkapkan Kapendam, kegiatan pelantikan prajurit kali ini semestinya dipimpin oleh Pangdam II/Swj Mayjen TNI Yanuar Adil, namun karena ada agenda kegiatan rapat tentang Optimasi Lahan Rawa di Jakarta maka upacara dipimpin Kasdam II/Swj Brigjen TNI Ruslan Effendy, S.I.P.

“Hari ini (Rabu, 13/03/2024), Kasdam didampingi Aspers Kasdam II/Swj memimpin upacara pelantikan 116 prajurit Tamtama di Rindam II/Swj, yaitu di Lahat,” ujar Sapta.

“Tidak hanya Pejabat Utama Kodam II/Swj , pada upacara itu juga dihadiri orang tua dan pejabat Forkopimda dan tokoh setempat,” imbuh lulusan Akmil 1996 itu.

Pada acara pelantikan itu, lanjut dia, selain mengambil sumpah Kasdam juga menyematkan tanda pangkat Prada, menyerahkan ijazah dan penghargaan kepada perwakilan prajurit siswa yang berprestasi.

Setelah ini, kata Sapta lebih lanjut, mereka akan melanjutkan pendidikan tahap kedua yaitu kecabangan selama 3 bulan di Pusdik sesuai kecabangan masing-masing.

“Kepada orang tua dan keluarga para prajurit yang baru dilantik ini, Kasdam mengucapkan selamat karena putranya telah menjadi prajurit dan patriot bangsa,” ujarnya.

Kasdam juga sampaikan bahwa setelah dilantik hari ini maka mereka secara penuh menjadi tanggung jawab negara.

“Yang tentunya nanti, saat penugasan mereka dituntut untuk lebih mengutamakan kepentingan bangsa dan negara dibanding dengan kepentingan pribadi atau keluarga,” imbuh dia.

“Untuk itu, Kasdam berharap para orang tua dan keluarga agar turut serta dalam memompa semangat pengabdian mereka agar dapat memberikan pengabdian yang terbaik,” ujar Lulusan Akmil 1996 ini.

Pada kesempatan tersebut, Kasdam juga menyampaikan kembali penekanan Pangdam bahwa keberhasilan siswa menjadi prajurit merupakan doa dan ikhtiar mantan prajurit siswa dan orang tua yang diijabah oleh Allah SWT.

“Jadi jika ada yang mengaku dan meminta bayaran atas jasa menjadikan jadi prajurit agar diabaikan, laporkan melalui nomor +62 811-7802-223,” tutupnya.
Editor”Mry”

Facebook Comments Box

Berita Terkait

KPSI Bersama Yayasan Majlis Tarbiyyatus Sughro Gelar Santunan Anak Yatim, Sunatan Massal Dan Bazar Murah
Peguron Pencak Silat Gagak Muara Gelar Pengesahan Anggota Gagak Muara Angkatan Ke-3 Satlat Graha Alana 
Dinkes Melalui Bidang Kesmas Gelar Rapat PKG Untuk Anak Sekolah 
Pemdes Sindang Gelar Pelatihan Alat Fogging,Untuk Meminimalisir Nyamuk DBD 
Usai GPI Diusir,Sekarang Kantor ParPol PPP DiUsir Juga,Selanjutnya Siapa Lagi Yang Mau Diusir ???
Usai GPI Diusir,Sekarang Kantor PDIP DiUsir Juga,Selanjutnya Siapa Lagi Yang Mau Diusir ???
Kamariah dan 4 cucu yatim Di Teupin Gajah”Menjaga Harapan di Tengah Rumah Tua
Bimtek Geuchik Aceh Timur ke Lombok Habiskan Dana Desa Rp8,7 Miliyar, Desak BPK(RI) dan Dirkrimsus Polda Aceh Turun Tangan

Berita Terkait

Minggu, 6 Juli 2025 - 11:22 WIB

KPSI Bersama Yayasan Majlis Tarbiyyatus Sughro Gelar Santunan Anak Yatim, Sunatan Massal Dan Bazar Murah

Minggu, 6 Juli 2025 - 11:10 WIB

Peguron Pencak Silat Gagak Muara Gelar Pengesahan Anggota Gagak Muara Angkatan Ke-3 Satlat Graha Alana 

Minggu, 6 Juli 2025 - 11:07 WIB

Dinkes Melalui Bidang Kesmas Gelar Rapat PKG Untuk Anak Sekolah 

Minggu, 6 Juli 2025 - 11:04 WIB

Pemdes Sindang Gelar Pelatihan Alat Fogging,Untuk Meminimalisir Nyamuk DBD 

Minggu, 6 Juli 2025 - 11:01 WIB

Usai GPI Diusir,Sekarang Kantor ParPol PPP DiUsir Juga,Selanjutnya Siapa Lagi Yang Mau Diusir ???

Berita Terbaru

BERITA UTAMA

Pengukuhan Siswa-Siswi Asrama Yayasan TB Soposurung Balige

Minggu, 6 Jul 2025 - 13:50 WIB