Kapolsek Pontianak Barat Gencar Sosialisasikan Anti Bullying Saat Pimpin Upacara Bendera di SMP Negeri 5 Pontianak

Senin, 5 Februari 2024 - 21:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mitramabes.com | Pontianak, Kalbar – Pontianak Barat, Kepala Kepolisian Sektor Pontianak Barat AKP Anuar Syarifudin S.H., M.H. menjadi Inspektur upacara di SMP Negeri 5 Pontianak Jln. Hasanudin Kel. Sei Jawi Dalam Kec. Pontianak Barat dan memanfaatkan kesempatan tersebut untuk memberikan arahan penting terkait bahaya bullying yang akhir-akhir ini sering terjadi di kalangan para pelajar di lingkungan sekolah, Senin (5/2/2024).

Dalam arahannya, Kapolsek mengatakan kepada murid peserta upacara untuk tidak menjadi para pelaku bullying dan berkomitmen dalam memberantas perilaku bullying di lingkungan sekolah, Beliau juga  mengajak para siswa untuk saling menghormati, mendukung, dan menjaga keamanan serta kenyamanan bersama di sekolah.

“Kita harus bersama-sama menciptakan lingkungan belajar yang aman dan mendukung. Bullying tidak hanya merugikan korban, tetapi juga melibatkan seluruh komunitas sekolah guru dan orang tua,” ujar Kapolsek. Beliau juga menekankan pentingnya melaporkan kejadian bullying kepada pihak sekolah atau kepolisian agar dapat diambil tindakan dengan cepat, karena bullying sangat berbahaya dan mengganggu psikologis dari para korban yang mengalami.

Siswa-siswi SMP Negeri 5 Pontianak terlihat antusias mendengarkan arahan yang diberikan oleh Kapolsek serta memberikan pemahaman lebih dalam tentang dampak negatif dari bullying. Pihak sekolah juga menyambut baik upaya kepolisian dalam mengedukasi siswa terkait pemahaman tersebut.

Kapolsek Pontianak Barat berharap melalui sosialisasi ini, kesadaran para pelajar terhadap bahaya bullying semakin tinggi, dan siswa-siswi dapat menjadi agen perubahan untuk mewujudkan lingkungan belajar yang baik dan aman bagi semua. (Tyo)

(Humas Polsek Pontianak Barat).

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Wakil Bupati Batu Bara Ajak Warga Aceh Sepakat Membangun Batu Bara Bahagia
Polsek Medang Deras Patroli KRYD Guna Mencegah Kenakalan Remaja, Gemot dan Begal
Ribuan Anggota Hadiri Anniversary Ke-1 LSM Harimau Wujudkan Lembaga Bermartabat Menuju Indonesia Emas
Bhabinkamtibmas Polsek Medang Deras Dukung Program Presiden Republik Indonesia
Tanggulangi Lahan Kritis Dan Mitigasi Bencana Alam, Bupati Dairi Kembali Serahkan Ribuan Bibit Pohon Kemiri Didesa Lae Ambat
Polda Sumut Gencar Gelar Patroli KRYD, Tekan Aksi Premanisme dan Kejahatan Jalanan
Dugaan penyerobotan tanah berujung Mediasi, warga gunungsari kec citerup,kab bogor, berjalan mulus.
Bupati Dairi Pimpin Bimtek Peningkatan Etos Kerja Professional ASN Dan UHC

Berita Terkait

Minggu, 25 Mei 2025 - 10:58 WIB

Polsek Medang Deras Patroli KRYD Guna Mencegah Kenakalan Remaja, Gemot dan Begal

Sabtu, 24 Mei 2025 - 22:39 WIB

Ribuan Anggota Hadiri Anniversary Ke-1 LSM Harimau Wujudkan Lembaga Bermartabat Menuju Indonesia Emas

Sabtu, 24 Mei 2025 - 20:55 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Medang Deras Dukung Program Presiden Republik Indonesia

Sabtu, 24 Mei 2025 - 13:31 WIB

Tanggulangi Lahan Kritis Dan Mitigasi Bencana Alam, Bupati Dairi Kembali Serahkan Ribuan Bibit Pohon Kemiri Didesa Lae Ambat

Sabtu, 24 Mei 2025 - 13:25 WIB

Polda Sumut Gencar Gelar Patroli KRYD, Tekan Aksi Premanisme dan Kejahatan Jalanan

Berita Terbaru

NASIONAL

Polsek Marga Tiga Amankan Pelaku Curat Di 3 TKP

Minggu, 25 Mei 2025 - 22:56 WIB

NASIONAL

Bupati Al Farlaky Serahkan Bantuan untuk Korban Angin Kencang 

Minggu, 25 Mei 2025 - 21:46 WIB

NASIONAL

Bupati Al Farlaky Serahkan Bantuan untuk Korban Angin Kencang 

Minggu, 25 Mei 2025 - 21:43 WIB