Suka Makmue-Mitra Mabes” Banjir melanda di beberapa desa di kecamatan Tripa Makmur, Banjir dikarenakan meluapnya Air Sungai Krueng Tripa, Senin 18 Desember 2023
Air yang menggenangi rumah warga setinggi 35 cm sementara beberapa titik badan jalan seperti di desa Ujung Krueng mencapai 40- 45,cm desa Lueng Keube Jagat 30- 35 Cm desa Drien Tujoh 45- 50 CM.
Banjir yang melanda kecamatan Tripa makmur kabupaten Nagan Raya memang sudah menjadi langganan di setiap tahunnya.Akibat banjir terhenti segala aktivitas para petani perkebunan sawit.
Pantauan Mitra Mabes 12.30 wib dilokasi banjir bahwa Air naik dengan perlahan hingga masuk kedalam rumah warga puncaknya 07,30 wib air hingga naik kepada jalan.
Menurut sekcam Tripa Makmur Nasruddin ,S. Pd bahwa banjir dikecamatan Tripa Makmur memang sudah menjadi langganan di setiap tahunnya, apa lagi kala hujan di daerah pegunungan itu tetap terjadi banjir,” Sekcam Tripa Makmur Nasruddin ,S. Pd, ” (Dani S)