Pemkab Sleman Kembali Raih Penghargaan SAKIP Kemenpan RB Tahun 2023.

Rabu, 6 Desember 2023 - 18:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mitramabes – com// Sleman Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) memberikan penghargaan kepada Pemerintah Kabupaten Sleman atas evaluasi Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun 2022.

Penghargaan diserahkan dalam kegiatan RB Xperience, bertempat di Nusa Dua, Bali hari Rabu (6/12/2023).

Dari hasil evaluasi atas akuntabilitas kinerja Pemerintah Kabupaten Slema yang dilakukan Kemenpan RB, menunjukkan hasil nilai sebesar 82,75 dengan predikat A (Memuaskan).

Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur dan Pengawasan, Kemenpan RB Erwan Agus Purwanto dalam pernyataan tertulisnya menjelaskan evaluasi tersebut dilakukan untuk mengetahui tingkat implementasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) dalam mendorong peningkatan pencapaian kinerja yang tepat sasaran dan berorientasi hasil.

Lebih lanjut, Ia menjelaskan evaluasi tersebut melingkupi penilaian kualitas perencanaan kinerja, pengukuran kinerja berjenjang, pelaporan kinerja, levaluasi akuntabilitas kinerja internal dan capaian kinerja.

Sekretaris Daerah Kabupaten Sleman, Harda Kiswaya,M.SI yang berkesempatan hadir sekaligus menerima penghargaan SAKIP Kemenpan RB, menyampaikan bahwa pada tahun ini, Pemerintah Kabupaten Sleman dapat mempertahankan prestasi SAKIP dengan predikat A (Memuaskan).

Alhamdulillah Pemkab Sleman masih bisa mempertahankan prestasi SAKIP tahun ini. Walaupun belum meraih nilai tertinggi (AA), dari sisi nilai, hasil evakuasi SAKIP Sleman mengalami peningatan yaitu dari 81 naik ke 82,75, ujar Sekda Pemkab.Sleman

Hal tersebut menurut Harda Kiswaya merupakan sebuah prestasi dan merupakan hasil dari kerja kerasa berbagai pihak. Ia juga menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pihak yang terlibat dalam akuntabilitas kinerja sehingga hasil kinerja tersebut diapresiasi Pemerintah Pusat.

Dalam kesempatan tersebut, Harda Kiswaya juga menyampaikan harapannya agar prestasi yang telah diraih Pemkab Sleman, dapat ditingkatkan untuk ke depannya
(Red@ anton)

Berita Terkait

Danrindam II/Sriwijaya Sidak Mendadak Dodik Lahat, Ini yang Jadi Sorotan Utama
Miris ! Sikap Kades Sejagung Diduga Arogan Dan Kasar Terhadap Warganya
Camat Tapung Hulu Nuryadi SE, Teguhkan Marwah Karya Tapung Hulu 
Seorang Oknum Perangkat Desa Di kecamatan Air Besi, Di Gerebek Warga sedang Berduaan Di Rumah Seorang Janda Di Kecamata lais.
Bupati Humbahas , Dr Oloan Paniaran Nababan, SH, MH Hadiri Pesta Partangiangan Pomparan Borsak Mangatasi Nababan Boru Bere (PBMNBB) ke 70, Di Nagasaribu.
Dugaan pembobolan rekening; Nasabah Bank Mekar di Banyuasin Kehilangan Uang di ATM BRI.
DPRK Komisi C Kawal Dampak PLTA Peusangan,Yuska Masudi,Tegaskan Keberpihakan ke Rakyat
Bupati Tulungagung dan Plt. Direktur RSUD dr. Iskak Hadiri Konferensi Internasional PGME 2025

Berita Terkait

Senin, 19 Januari 2026 - 09:22 WIB

Danrindam II/Sriwijaya Sidak Mendadak Dodik Lahat, Ini yang Jadi Sorotan Utama

Jumat, 28 November 2025 - 21:46 WIB

Miris ! Sikap Kades Sejagung Diduga Arogan Dan Kasar Terhadap Warganya

Senin, 10 November 2025 - 09:27 WIB

Camat Tapung Hulu Nuryadi SE, Teguhkan Marwah Karya Tapung Hulu 

Rabu, 29 Oktober 2025 - 11:23 WIB

Seorang Oknum Perangkat Desa Di kecamatan Air Besi, Di Gerebek Warga sedang Berduaan Di Rumah Seorang Janda Di Kecamata lais.

Selasa, 14 Oktober 2025 - 14:08 WIB

Bupati Humbahas , Dr Oloan Paniaran Nababan, SH, MH Hadiri Pesta Partangiangan Pomparan Borsak Mangatasi Nababan Boru Bere (PBMNBB) ke 70, Di Nagasaribu.

Berita Terbaru