Danyonkav 5/DPC Pimpinan Tradisi KORPS Alih Tugas Prajurit

Senin, 6 November 2023 - 19:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Palembang/MBS-
Komandan Batalyon Kavaleri 5/DPC, Mayor Kav. Fredy Christoma Pramono Putra memimpin jalannya acara Korps Raport alih tugas Perwira dan Tamtama Yonkav 5/DPC di Aula Syamsul Bahri Yonkav 5/DPC, Desa Karang Endah, Kecamatan Gelumbang, Kabupaten Muara Enim Sumatera Selatan. Senin, (06/11/2023).

Personel yang akan melaksanakan alih tugas adalah Lettu CHB. Zainul Kopli yang akan melaksanakan alih tugas dari Yonkav 5/DPC ke Hubdam II/Sriwijaya dan Kopda Wasis yang akan melaksanakan alih tugas dari Yonkav 5/DPC ke Kodim 0406 Lubuklinggau, Sumatera Selatan.

Tradisi Korps alih tugas merupakan moment sakral serta wujud penghargaan kepada setiap prajurit atas dedikasi dan pengabdian terhadap satuan. Selain itu, kegiatan tradisi Korps ini akan menciptakan rasa bangga yang luar biasa setiap prajurit terhadap satuan yang telah membesarkan namanya.

Komandan Batalyon Kavaleri 5/DPC, Mayor Kav. Fredy Christoma Pramono Putra bertindak sebagai Irup dalam amanatnya mengatakan bahwa alih tugas merupakan hal yang wajar di lingkungan TNI AD. Hal tersebut sebagai sebagai upaya pembinaan personel melalui _Tour Of Duty_ dan _Tour Of Area_ yang dapat menambah wawasan, pengalaman, serta pembinaan karir bagi personel dalam menjalankan tugas dan pengabdiannya di lingkungan TNI AD.

Sebelum mengakhiri amanatnya, Danyonkav 5/DPC berpesan kepada prajurit yang akan melaksanakan alih tugas agar selalu meningkatkan prestasi yang dapat membanggakan nama baik dan citra, khususnya korps Kavaleri dimanapun bertugas.

Editor,”RD MBS

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Polres Subang Gelar Acara Peringatan Hari Bayangkara Ke 79 Tahun 2025
HUT BHAYANGKARA KE-79 POLRES LANGKAT, POLRI UNTUK MASYARAKAT
Peringati Hari Bhayangkara ke-79, Polres Lampung Tengah Gelar Syukuran
Apresiasi Bapenda HUT Bhayangkara ke-79 Tahun Dengan Santuni Anak Yatim
Polres Batu Bara Mendapat Ucapkan Selamat HUT Bhayangkara ke-79 Tahun Oleh Pemkab
Polres Tebo Raih Tiga Penghargaan dalam Rangka HUT Bhayangkara ke-79 Tingkat Polda Jambi
Seorang Nenek Di Temukan Tewas Di Dalam Rumahnya
Desa Suka Maju Raih Juara 2 Lomba Tiga Pilar HUT Bhayangkara ke-79. Tahun 2025.

Berita Terkait

Rabu, 2 Juli 2025 - 10:42 WIB

Polres Subang Gelar Acara Peringatan Hari Bayangkara Ke 79 Tahun 2025

Rabu, 2 Juli 2025 - 10:32 WIB

HUT BHAYANGKARA KE-79 POLRES LANGKAT, POLRI UNTUK MASYARAKAT

Rabu, 2 Juli 2025 - 07:58 WIB

Peringati Hari Bhayangkara ke-79, Polres Lampung Tengah Gelar Syukuran

Rabu, 2 Juli 2025 - 00:49 WIB

Apresiasi Bapenda HUT Bhayangkara ke-79 Tahun Dengan Santuni Anak Yatim

Rabu, 2 Juli 2025 - 00:33 WIB

Polres Batu Bara Mendapat Ucapkan Selamat HUT Bhayangkara ke-79 Tahun Oleh Pemkab

Berita Terbaru