Kepulauan Meranti Raih UHC Award 2026 Kategori Madya, Kepesertaan JKN Tertinggi di Riau

Rabu, 28 Januari 2026 - 11:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Meranti, Mitramabes.com – Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti menerima Penganugerahan Universal Health Coverage (UHC) Award 2026 Kategori Madya atas komitmennya dalam menjamin akses layanan kesehatan bagi masyarakat melalui Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).

Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Bupati Kepulauan Meranti AKBP (Purn) H. Asmar, didampingi Kepala Dinas Kesehatan Ade Suhartian dan Kepala BPJS Kesehatan Kepulauan Meranti Ruriz Akbar, pada acara yang digelar di Jakarta International Expo (JIEXPO) Kemayoran, Selasa (27/1/2026).

Penghargaan diserahkan oleh Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar bersama Direktur BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mufti.

Bupati Kepulauan Meranti H. Asmar menyatakan, penghargaan tersebut menjadi motivasi bagi pemerintah daerah untuk terus meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi masyarakat kepulauan.

“Penghargaan ini menjadi penguat komitmen kami untuk memastikan seluruh masyarakat Kepulauan Meranti mendapatkan akses layanan kesehatan yang layak, adil, dan terjangkau,” ujarnya.

Ia menegaskan bahwa UHC bukan sekadar capaian administratif, melainkan ikhtiar berkelanjutan untuk memastikan tidak ada warga yang tertinggal dalam memperoleh jaminan kesehatan, terutama di wilayah kepulauan dengan tantangan geografis yang kompleks.

Sementara itu, Kepala BPJS Kesehatan Kepulauan Meranti Ruriz Akbar menyampaikan apresiasi kepada pemerintah daerah atas dukungan penuh terhadap Program JKN. Menurutnya, ribuan penduduk Kepulauan Meranti telah didaftarkan sebagai peserta JKN yang dibiayai pemerintah daerah.

“Capaian kepesertaan 103,44 persen dengan keaktifan 90 persen merupakan prestasi yang sangat membanggakan. Ini membantu masyarakat mengakses layanan kesehatan tanpa terkendala biaya,” kata Ruriz.

Kepala Dinas Kesehatan Kepulauan Meranti Ade Suhartian menambahkan, keberhasilan tersebut merupakan hasil sinergi lintas sektor antara pemerintah daerah, BPJS Kesehatan, fasilitas pelayanan kesehatan, dan partisipasi masyarakat.

Ia menegaskan bahwa capaian UHC Award 2026 Kategori Madya bukanlah akhir, melainkan pijakan untuk meningkatkan kualitas layanan dan mendorong Kepulauan Meranti menuju UHC Utama di masa mendatang.

“Kami akan terus memperkuat validasi data, meningkatkan keaktifan peserta, serta memastikan mutu layanan kesehatan semakin optimal,” tegasnya.

UHC Award 2026 diberikan kepada 31 provinsi dan 397 kabupaten/kota di Indonesia yang dinilai konsisten memperluas perlindungan kesehatan masyarakat.

Penilaian didasarkan pada cakupan kepesertaan JKN, tingkat keaktifan peserta, serta komitmen pemerintah daerah dalam penganggaran Penerima Bantuan Iuran (PBI) melalui APBD.

Kabupaten Kepulauan Meranti mencatat capaian kepesertaan JKN sebesar 103,44 persen, tertinggi di Provinsi Riau. Selain itu, Kepulauan Meranti juga berstatus UHC Prioritas dan telah melunasi iuran PBPU pemerintah daerah hingga September 2025.

Berita Terkait

Perkuat Kolaborasi Antar Daerah, Bupati Baharuddin Hadiri Rakernas XVII APKASI 2026*
Bupati Batu Bara Sambut Wakil Menteri Agama RI dalam Pengukuhan LAM BB
Persiapan Kunjungan Kapal Pesiar MV Star Voyager, Bupati Baharuddin: Ini Kesempatan Promosikan UMKM dan Pariwisata
Bupati Batu Bara Terus Dorong Peningkatan Pelayanan Publik dan Percepatan Pembangunan Daerah*
bupati dan Wakil Bupati Batu Bara Hadiri Perayaan Natal ASN Forum Komunitas Kristen
*Bupati Baharuddin Hadiri Rakor Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana di Sumatera Utara*
*Bupati Baharuddin Imbau Warga untuk Memanfaatkan Pekarangan Rumah
Bupati dan Wakil Bupati Batu Bara Hadiri Gerakan Penanaman Pohon di Tarutung

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 15:16 WIB

Perkuat Kolaborasi Antar Daerah, Bupati Baharuddin Hadiri Rakernas XVII APKASI 2026*

Rabu, 28 Januari 2026 - 15:11 WIB

Bupati Batu Bara Sambut Wakil Menteri Agama RI dalam Pengukuhan LAM BB

Rabu, 28 Januari 2026 - 15:06 WIB

Persiapan Kunjungan Kapal Pesiar MV Star Voyager, Bupati Baharuddin: Ini Kesempatan Promosikan UMKM dan Pariwisata

Rabu, 28 Januari 2026 - 15:06 WIB

Bupati Batu Bara Terus Dorong Peningkatan Pelayanan Publik dan Percepatan Pembangunan Daerah*

Rabu, 28 Januari 2026 - 14:59 WIB

*Bupati Baharuddin Hadiri Rakor Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana di Sumatera Utara*

Berita Terbaru