mitramabes.com Pagaralam – Sumsel Dalam menjaga pelaku usaha Ritel aktivitas dimalam hari Polres Pagar Alam Melalui Sat Samapta Polres Pagar Alam Melalui Patroli Perintis Presisi Sat Samapta terus hadir sambang, menyapa pelaku usaha ritel yang masih beraktivitas melaksanakan kegiatan usaha untuk memastikan situasi kamtibmas tetap kondusif, di Jumat Malam hari (23/01/2026) sekitar pukul 23.00 WIB, patroli yang dipimpin oleh Kasat Samapta IPTU Darwis Efendi, SH melalui Regu 1 langsung berkeliling Patroli menyasar ke toko indomaret dan toko alfamart menyapa para petani pelaku usaha tersebut yang sedang berjual memastikan keamanan saat beraktivitas sehingga terlihat kota aman dan kondusif.
Kasat Samapta Polres Pagar Alam Iptu Darwis Efendi, mengatakan dalam kegiatan tersebut, petugas melakukan patroli kepada para pelaku usaha serta sampaikan himbau agar tetap waspada, menjaga ketertiban, serta bersama-sama menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman, Patroli Perintis Presisi terus akan hadir jaga kamtibmas, “Ujarnya
Kapolres Pagar Alam AKBP Januar Kencana Setia Persada, SIK melalui Kasi Humas Iptu Mansyur, S. H menegaskan bahwa patroli ini merupakan upaya dan langkah nyata Polri dalam mencegah potensi gangguan keamanan. “Kami fokus mencegah aksi premanisme, dan balap liar serta gangguan kamtibmas lainnya, agar masyarakat dapat beraktivitas dengan tenang,” Ujarnya.
“Kami mengajak masyarakat untuk berperan aktif menjaga keamanan lingkungan. “Apabila menemukan tindak kejahatan atau hal mencurigakan, segera laporkan ke Call Center Polri 110. Sinergi Polri dan masyarakat adalah kunci terciptanya keamanan bersama,” pungkasnya. (Heri.ck)








