Mataram_ntb-Mitramabes.com Kali ini, diduga konsumsi susu dalam program MBG menyebabkan sejumlah murid harus mendapatkan perawatan medis di Puskesmas setempat.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, lokasi dapur MBG yang menjadi perhatian publik tersebut diduga berada di Desa Darmaji, Kecamatan Kopang, Kabupaten Lombok Tengah. Sejumlah wali murid dilaporkan membawa anak-anak mereka ke Puskesmas setelah mengalami keluhan kesehatan usai mengonsumsi susu yang dibagikan melalui program MBG.

Kejadian ini memicu kekhawatiran di kalangan orang tua murid serta masyarakat sekitar. Pantauan di lapangan menunjukkan aktivitas di dapur MBG yang berada di bawah pengelolaan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Nusantara Jaya Catering tampak ramai didatangi sejumlah pihak, menyusul beredarnya informasi dugaan gangguan kesehatan pada murid sekolah.
Hingga berita ini diterbitkan, belum ada keterangan resmi dari pihak pengelola dapur MBG maupun instansi kesehatan terkait hasil pemeriksaan medis para murid ataupun uji kelayakan susu yang didistribusikan.
Para wali murid berharap adanya keterbukaan informasi serta langkah cepat dari pihak terkait untuk memastikan keamanan konsumsi bagi anak-anak.
Masyarakat juga meminta agar instansi berwenang segera melakukan evaluasi menyeluruh terhadap dapur MBG di Desa Darmaji, mulai dari proses pengolahan, penyimpanan, hingga pendistribusian makanan dan susu, guna mencegah kejadian serupa terulang di kemudian hari.
Kasus ini masih dalam tahap penelusuran, dan publik menunggu klarifikasi resmi dari pihak terkait demi menjaga kepercayaan terhadap program MBG yang bertujuan meningkatkan gizi dan kesehatan murid sekolah.
Lokasi Dapur : Di depan SMPN 2 KOPANG, Desa darmaji, kecamatan kopang_lombok tengah
kodepos (83553).
SUJAYADI-KORDINATO, MBS










