Pembinaan Personel Melalui Pendekatan Agama, Polres Selayar Gelar Pengajian dan Yasinan

Kamis, 17 Juli 2025 - 13:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Selayar.Mitramabes.com|Dalam rangka pembinaan personel melalui pendekatan keagamaan, Polres Kepulauan Selayar menggelar kegiatan pengajian dan yasinan rutin bertempat di Masjid Nurul Amin Mapolres, Kamis (18/07).

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari surat resmi Mabes Polri Nomor: B/1403/1/BIN.1/2025/SSDM tertanggal 21 Januari 2025, yang mengatur pelaksanaan pembinaan rohani secara terpadu bagi personel Polri di seluruh satuan kerja, termasuk melalui kegiatan keagamaan secara daring dari Mabes Polri setiap Kamis pagi.

Pengajian yang berlangsung khidmat ini diikuti oleh para Pejabat Utama Polres, para perwira, anggota staf serta personel dari berbagai fungsi. Selain membaca surat Yasin dan doa bersama, para peserta juga mengikuti pengajian yang disiarkan langsung secara daring (Zoom) dari Mabes Polri.

Kapolres Kepulauan Selayar, AKBP Didid Imawan, S.IK., SH., M.Tr. (Han) yang turut hadir dalam kegiatan tersebut menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan langkah nyata pembinaan mental dan spiritual bagi personel Polri, sebagaimana menjadi atensi langsung dari Kapolda Sulsel, Irjen Pol. Drs. Rusdi Hartono, M.Si.

“Bapak Kapolda Sulsel telah menekankan pentingnya membangun kesadaran, refleksi, dan komitmen dalam menjalankan tugas. Pendekatan agama seperti ini adalah bagian dari penguatan internal personel agar memiliki kepribadian yang lebih baik, disiplin, serta bertanggung jawab dalam melayani masyarakat,” ujar AKBP Didid Imawan.

Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa kegiatan pengajian dan yasinan ini juga bertujuan untuk membentuk pribadi yang lebih ikhlas, rendah hati, serta menjauhkan diri dari perilaku negatif.

“Kami ingin seluruh anggota memiliki landasan spiritual yang kuat. Dengan pembinaan keagamaan, semoga dapat mencegah pelanggaran serta membentuk karakter personel Polri yang humanis dan profesional,” tutupnya.( Ucok Haidir )

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Sinergi Dua Daerah TP PKK Batu Bara Kunjungi TP PKK Sabang
PT.BPR PAKUAN MANDIRI BERGERAK Di BIDANG PEMBIAYAAN DIDUGA MENJADI LINTAH DARAT
LSM HARIMAU Resmi Serahkan SK Pengangkatan Pengurus Baru dan Lakukan Transformasi Menuju Bela NKRI.
Diduga Melakukan Pencemaran Nama Baik Dengan Alat Bukti Melalui Medsos, Hadi Mulyani Resmi Laporkan Edy Ke Polres Melawi
Kebakaran Gubuk Penyimpanan Gabah di Pasimasunggu, Kapolsek: Belasan Karung Gabah dan Traktor Korban Ludes
Polres Selayar Pastikan Laporan Dugaan Penganiayaan oleh Oknum Kades Lowa Ditangani Sesuai Prosedur
Forkopimcam Tanjung Beringin Dukung Paskibra Terpilih Semarakkan HUT RI
ADE IRFAN(ADAM) CALON NO URUT 01 SIAP MENJADI STEKORDER TERDEPAN PAGUYUBAN MASARAKAT CIBINONG (PMC)JIKA TERPILIH SEBAGAI KETUA PMC.

Berita Terkait

Sabtu, 19 Juli 2025 - 20:17 WIB

Sinergi Dua Daerah TP PKK Batu Bara Kunjungi TP PKK Sabang

Sabtu, 19 Juli 2025 - 12:21 WIB

PT.BPR PAKUAN MANDIRI BERGERAK Di BIDANG PEMBIAYAAN DIDUGA MENJADI LINTAH DARAT

Sabtu, 19 Juli 2025 - 12:13 WIB

LSM HARIMAU Resmi Serahkan SK Pengangkatan Pengurus Baru dan Lakukan Transformasi Menuju Bela NKRI.

Sabtu, 19 Juli 2025 - 11:01 WIB

Diduga Melakukan Pencemaran Nama Baik Dengan Alat Bukti Melalui Medsos, Hadi Mulyani Resmi Laporkan Edy Ke Polres Melawi

Sabtu, 19 Juli 2025 - 10:38 WIB

Kebakaran Gubuk Penyimpanan Gabah di Pasimasunggu, Kapolsek: Belasan Karung Gabah dan Traktor Korban Ludes

Berita Terbaru

BERITA UTAMA

MELALUI GERAKAN CEGAH STUNTING, PEMKAB SAMOSIR TERAPKAN GERMA

Sabtu, 19 Jul 2025 - 20:27 WIB

Daerah

Sinergi Dua Daerah TP PKK Batu Bara Kunjungi TP PKK Sabang

Sabtu, 19 Jul 2025 - 20:17 WIB