Sergai||MBS- Kapolres Serdang Bedagai (Sergai) AKBP Jhon Rakutta Sitepu, S.I.K., M.H, pimpin Upacara Serah Terima Jabatan Kabag Log dan Kapolsek Dolok Masihul, Jumat (25/04/2025) di Lapangan Apel Makopolres Sergai.
Upacara serah terima Jabatan yang mendapat promosi Jabatan antara lain :
1). AKP Adolf Manguhut Purba, SH sebelumnya menjabat Kapolsek Dolok Masihul Polres Sergai Jabatan Baru Kasubbag Watpers BAG SDM Polres Sergai.
2). AKP Henry David Simanjuntak, S.H jabatan lama Kapolsek Galang Polresta Deli Serdang, untuk jabatan baru Kapolsek Dolok Masihul Polres Sergai.
3). KOMPOL Handra Tua Situmorang, S.T., M.M Jabatan Lama Kabag Loh Polres Sergai, Jabatan Baru Kasiharkan Subdit Fasharkan Ditpolairud Polda Sumut.
Amanat inspektur upacara, Kapolres Serdang Bedagai AKBP Jhon Rakutta Sitepu, SIK., M.H, sujud syukur kepada tuhan yang maha esa di pagi hari ini masih diberi kesehatan, kekuatan kepada kita untuk melaksanakan upacara serah terima jabatan Kabag Log dan Kapolsek Dolok Masihul Polres Serdang Bedagai.
Para peserta Upacara sekalian, bahwa serah terima jabatan dilingkungan suatu organisasi adalah merupakan hal yang biasa dan akan terus berlangsung seperti ini untuk penyegaran, promosi jabatan. Tapi yang paling utama dalam pergantian jabatan adalah untuk penguatan organisasi, peningkatan soliditas kinerja bagi satuan yang akan dipimpin pejabat tersebut, ujar Kapolres
Kepada pejabat yang baru saja melaksanakan serah terima jabatan di lingkungan Polres Serdang Bedagai saya ucapkan selamat datang dan selamat bergabung di Polres Serdang Bedagai, kepercayaan yang diberikan pimpinan kepada saudara diharapkan dapat meningkatkan soliditas, meningkatkan kualitas kerja, meningkatkan disiplin anggota disatuan yang saudara pimpin.
Keberhasilan seorang pemimpin dapat dilihat dari sejauh mana kemauan anggotanya mau bekerja dengan baik, untuk itu seorang pemimpin harus dapat mengendalikan bawahannya dengan baik, demikian juga kepada Ibu Bhayangkari saya ucapkan selamat datang dan selamat bergabung di Bhayangkari Polres Serdang Bedagai, dukungan yang selama ini diberikan kepada suami hendaknya juga bisa dilaksanakan di Polres Serdang Bedagai
Kemudian kepada pejabat yang lama saya ucapkan terima kasih atas kinerjanya selama bertugas di Polres Serdang Bedagai, demikian juga kepada Ibu Bhayangkari yang telah setia mendampingi serta mendukung suami selama bertugas di Serdang Bedagai dan juga yang telah mendukung tugas-tugas kebhayangkarian sehingga kegiatan Bhayangkari dapat berjalan dengan baik, saya ucapkan terima kasih, semoga ditempat tugas yang baru, para ibu-ibu semakin sukses.
Kepada seluruh personil Polres Serdang Bedagai saya berharap agar dapat mendukung pejabat yang baru. sinergitas dalam pelaksanaan tugas yang dituangkan dalam Hubungan Tata Cara Kerja (HTCK) di lingkungan Polres Serdang Bedagai dapat dipedomani dan dilaksanakan dengan baik.
Di akhir amanatnya Kapolres Sergai Jhon Sitepu sekali lagi mari kita bekerja dengan iklas sesuai fungsi kita masing masing, semoga Tuhan yang Maha Esa meridhoi segala upaya pengabdian kita kepada bangsa dan negara yang kita cintai ini
Hadir dalam kegiatan Wakapolres Serdang Bedagai, KOMPOL Mukmin Rambe, SH, Para Kabag Polres Serdang bedagai, Para Kasat Polres Sergai, Para Kapolsek Jajaran Polres Sergai, Para Kasi Polres Serdang bedagai, Personil Polres Sergai dan Bhayangkari Cabang Serdang Bedagai. (zai)