Olahraga Bersama Tutup Rangkaian Hari Lalu Lintas Bhayangkara Ke-67 di Polda Sulut

Sabtu, 24 September 2022 - 08:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Olahraga Bersama Tutup Rangkaian Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-67 di Polda Sulut

MANADO MITRA MABES.COM 0381

Polda Sulut Olahraga bersama menjadi penutup rangkaian kegiatan memperingati Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-67 di Polda Sulawesi Utara (Sulut), Jumat (23/9/2022) pagi.

Olahraga bersama senam aerobik dilanjutkan zumba tersebut diikuti Wakapolda Sulut Brigjen Pol Johnny Eddizon Isir bersama para Pejabat Utama dan personel serta komunitas zumba Manado.

Usai olahraga bersama, berbagai macam makanan tradisional juga makanan dari beberapa UMKM disajikan bagi para peserta.

Diketahui, beberapa waktu menjelang peringatan Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-67 ini, Direktorat Lalu Lintas Polda Sulut bersama Satuan Lalu Lintas jajaran telah melaksanakan berbagai kegiatan di antaranya, bakti sosial dan lomba Polisi Cilik.

Sementara itu Direktur Lalu Lintas Polda Sulut Kombes Pol Robertho Pardede, mengatakan, olahraga bersama ini bertujuan meningkatkan kebersamaan sekaligus menjaga kesehatan.

“Olahraga bersama ini adalah rangkaian terakhir peringatan Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-67 di Polda Sulut. Tujuannya meningkatkan kebersamaan sekaligus menjaga kesehatan dan kebugaran. Mudah-mudahan di masa pandemi ini kita semua tetap sehat,” ujar Kombes Pol Pardede, usai kegiatan.

Lanjutnya, puncak peringatan Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-67 di Polda Sulut telah digelar dalam bentuk syukuran, pada Kamis (22/9-2022) pagi, di ruang Catur Prasetya Mapolda.

“Harapannya, ke depan kita bisa melaksanakan kegiatan dengan melibatkan lebih banyak lagi berbagai komunitas masyarakat maupun UMKM,” kunci Kombes Pol Pardede.

Editor : SOFYAN MBS 0381

Berita Terkait

Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa Tak Hiraukan Perintah Bupati
Kolaborasi Pemkab Humbahas, Kejaksaan dan Polres, Satpol PP Tertibkan Papan Reklame di Doloksanggul.
Agro Indomas Menolak Perdamaian Saat Di Mediasi 
Pemkab Tapanuli Utara Apresiasi Launching Bimbel Intensif di SMAN 1 Pangaribuan.
Kapolres Nganjuk Tekankan Keamanan Tahanan, Wakapolres Lakukan Kontrol Ruang dan Sistem Pengamanan
Polwan Polres Lebak Laksanakan Patroli dan Pengamanan Sholat Jumat di Masjid Agung Al A’raaf Rangkasbitung
Perkuat Transparansi Anggaran, Kapolres Nganjuk Pimpin Penandatanganan Pakta Integritas Pengelola Keuangan
Dukung Asta Cita, Bhabinkamtibmas Polsek Warujayeng Dampingi Program Ketahanan Pangan di Tanjunganom

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 00:36 WIB

Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa Tak Hiraukan Perintah Bupati

Jumat, 23 Januari 2026 - 20:43 WIB

Kolaborasi Pemkab Humbahas, Kejaksaan dan Polres, Satpol PP Tertibkan Papan Reklame di Doloksanggul.

Jumat, 23 Januari 2026 - 20:02 WIB

Agro Indomas Menolak Perdamaian Saat Di Mediasi 

Jumat, 23 Januari 2026 - 19:54 WIB

Pemkab Tapanuli Utara Apresiasi Launching Bimbel Intensif di SMAN 1 Pangaribuan.

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:22 WIB

Kapolres Nganjuk Tekankan Keamanan Tahanan, Wakapolres Lakukan Kontrol Ruang dan Sistem Pengamanan

Berita Terbaru

BERITA UTAMA

Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa Tak Hiraukan Perintah Bupati

Sabtu, 24 Jan 2026 - 00:36 WIB