Polsek Tebingtinggi Gelar Pemusnahan Barang Bukti Sebanyak 156,38 Gram Shabu

Kamis, 22 Agustus 2024 - 19:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KEPULAUAN MERANTI, RIAU MITRAMABES.COM – Polsek Tebingtinggi, Polres Kepulauan Meranti menggelar press release dalam rangka pemusnahan barang bukti tindak pidana narkotika, bertempat di ruangan Rapat Mako Polsek Tebing Tinggi jalan Pembangunan I Kelurahan Selatpanjang Kota, pada Senin (19/8/24).

Kegiatan dihadiri langsung Kapolsek Tebing Tinggi, Iptu Daniel Bakara, Kasat Resnarkoba Iptu Suryawan F, S.E, Kajari Meranti diwakili oleh Jaksa fungsional Dorta Mauli Tamba, Kalapas kelas II B Selatpanjang yang diwakili oleh Kasi ADM Petrus Bambang Sugiarto, S.IP, Kepala Dinas Kesehatan Meranti yang diwakili oleh Sekretaris Bidang Kesehatan Siti Rukijah, Penasehat Hukum Firdaus, S.H, Kepala Bidang P2HP, Widya Nengsih, Serta para tamu undangan.

Didalam sambutannya, Kapolsek Tebing Tinggi, Iptu Daniel Bakara mengatakan petugas berhasil mengamankan 1 pria dewasa berinisial MF (22) sebagai pelakunya beserta barang bukti (BB) dengan jumlah barang bukti jenis Shabu sebanyak 156,38 gram yang akan dimusnahkan.

Sebelum dilakukan tahap pemusnahan terlebih dahulu dilakukan pengecekan terhadap keaslian barang bukti dengan disaksikan oleh semua yang hadir pada saat itu.

“Barang Bukti Narkotika Jenis Shabu sebanyak 156,38 gram dimusnahkan dengan cara diblender yang di campur dengan pembersih lantai (Wipol), selanjutnya dibuang ke dalam septic tank” kata Kapolsek Tebingtinggi, Iptu Daniel Bakara.

“Selanjutnya, proses pemusnahan terhadap Barang Bukti Tindak Pidana Narkotika Jenis Shabu tersebut sudah di atur dalam undang-undang”, Tambah Kapolsek Tebingtinggi, Iptu Daniel Bakara.

“Untuk itu, Saya mengajak rekan-rekan sekalian mari bersama-sama memberantas peredaran Narkotika agar generasi muda kita terhindar dari pengaruh Narkotika,” ajak Iptu Daniel Bakara.



Sumber  :  Humas Polres

Editor  :  Indre Mbs

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kapolres Samosir Cek Kesiapan Akhir Jelang Operasi Patuh Toba 2025
Diduga Galian C Ilegal Bantaran Sungai Ular Deli Serdang dan Sergai Rusak Ekosistem Langgar Aturan 
penyerahan Murid Kepada Guru,SMPN 39 Takengon,PantanNangka Kecamatan Linge.
Koramil Losarang Hadiri Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah SMA Negeri 1 Losarang
Gelar Sosialisasi Kegiatan Penyebar luasan Ideologi Pancasila dan Penguatan Wawasan Kebangsaan Kepada Masyaraka
Bupati Humbahas Menghadiri Pesta Panen Raya dan Peresmian Nama Jalan di Kecamatan Parlilitan
*Bupati Batu Bara Apresiasi Koperasi Merah Putih Perkebunan Tanjung Kasau*
Castinger Lampung Utara ( CLU ) Sukses Gelar Cast &Tour # 11

Berita Terkait

Senin, 14 Juli 2025 - 10:49 WIB

Kapolres Samosir Cek Kesiapan Akhir Jelang Operasi Patuh Toba 2025

Senin, 14 Juli 2025 - 10:06 WIB

penyerahan Murid Kepada Guru,SMPN 39 Takengon,PantanNangka Kecamatan Linge.

Senin, 14 Juli 2025 - 10:00 WIB

Koramil Losarang Hadiri Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah SMA Negeri 1 Losarang

Senin, 14 Juli 2025 - 09:58 WIB

Gelar Sosialisasi Kegiatan Penyebar luasan Ideologi Pancasila dan Penguatan Wawasan Kebangsaan Kepada Masyaraka

Senin, 14 Juli 2025 - 09:56 WIB

Bupati Humbahas Menghadiri Pesta Panen Raya dan Peresmian Nama Jalan di Kecamatan Parlilitan

Berita Terbaru

BERITA UTAMA

Kapolres Samosir Cek Kesiapan Akhir Jelang Operasi Patuh Toba 2025

Senin, 14 Jul 2025 - 10:49 WIB