866 Personel Jajaran Polda Riau Naik Pangkat, Kapolda Irjen Iqbal: Karakter Akhlak Harus Semakin Baik

Rabu, 4 Januari 2023 - 09:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PEKANBARU Mitramabes com.- Kepolisian Daerah (Polda) Riau menggelar Upacara Laporan Kenaikan Pangkat Periode 1 Januari 2023. Dipimpin langsung Kapolda Irjen Pol Mohammad Iqbal, upacara tersebut dilangsungkan di Halaman Mapolda Riau, Jalan Pattimura, Pekanbaru, Sabtu pagi (31/12/2022).

Sesuai data, ada sebanyak 866 personel yang mendapat kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi. Jumlah ini terdiri dari perwira menengah sebanyak (Kompol-Kombes Pol) 40 orang, perwira pertama (Iptu-AKP) 179 orang dan bintara sebanyak 613 orang.

Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal mengatakan, dengan kenaikan pangkat harus ada peningkatan pada personel. Sepeti peningkatan tanggung jawab serta kinerja harus lebih bagus dari segala aspek.

“Karakter, kinerjanya, lebih fighting spirit, lebih pantang menyerah dan tidak putus asa, etos kerja semakin rajin, semakin berwawasan baik lokal nasional maupun global. Karakter akhlak juga harus semakin baik. Semakin rajin dia salat, semakin rajin dia ke gereja, semakin rajin dia mendengar amal-amal soleh,” pesan Irjen Iqbal.

Diapun menantikan perubahan dari seluruh personel yang sudah mendapat kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi. Termasuk juga memantau kinerja masing-masing personel, dengan tujuan dapat memberikan pelayanan yang lebih maksimal lagi kepada masyarakat.

“Artinya saya tunggu nanti yang semua naik pangkat ini harus ada perubahan-perubahan. Ke arah yang lebih baik dari segala aspek, aspek kinerja, karakter kinerja dan karakter akhlak,” tuturnya.

“Jangan nanti pangkatnya sudah AKBP, pangkatnya Kompol, pangkatnya AKP, setelah naik pangkat malah mundur atau jalan di tempat. Ini tolong dicamkan karena pangkat yang disandang merupakan simbol akuntabilitas kompetensi, kompetensi dari semua aspek,” pungkasnya.

Terpisah, Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Sunarto merincikan, perwira menengah yang mendapat kenaikan pangkat dari AKBP ke Kombes Pol diantaranya Kombes Pol Dwi, Kombes Pol M Taufik dan Kombes Pol de Khadijah. Sedangkan untuk pangkat AKBP ada sebanyak 11 orang di Polda.

“Kompol ada 15 orang di Polda dan 11 di Polres. AKP 29 orang di Polda dan 66 di Polres. Iptu 33 orang di Polda dan 51 di Polres,” terangnya.

Sementara itu, ada Aiptu 10 di Polda dan 54 di Polres, Aipda 24 Polda dan 188 di Polres, Bripka 44 di Polda dan 134 di Polres, Brigadir 33 di Polda dan 46 di Polres, Briptu 6 di Polda dan 67 di Polres, Bharaka 1 di Polda dan Bharatu 6 di Polda.

“34 orang lainnya mendapat kenaikan pangkat penghargaan karena memasuki masa pensiun. Dengan rincian AKBP 11 di Polda dan 3 di Polres, Kompol 1 di Polda dan 8 di Polres, AKP 1 di Polda dan 5 di Polres, Iptu 1 di Polda, Ipda 3 di Polres dan Aipda 1 di Polres,” jelasnya.

Editor : Torisman CN

Berita Terkait

Isak Haru Warnai Pelepasan Kajari Selayar Dr. Asri Irwan ke Tugas Baru, Wabup Sebut Sosok Tegas dan Humanis
Pangdam XXI/Radin Inten : Tegaskan Dengan Berdialog Diharapkan Dapat Menghasilkan Langkah Langkah Yang Strategis, Terkait Penanganan Konflik Antara Gajah dan Manusia.
Merasa Tidak Bersalah Dijadikan Tersangkah Kakek 70 Tahun, Melalui Kuasah Hukumnya Resmi Melakukan Prapradilan Di PN. Medan
Kapolres Lampung Tengah Jadi Narasumber Sosialisasi Pencegahan Narkotika
Kasus Curat Mobil di Tias Bangun, Kapolsek Padang Ratu : Para Pelaku Masih Dalam Pengejaran Petugas
Mantan sekretaris camat adiankoting diduga bekingi perangkat desa.
Memastikan Pelaku Usaha Ritel Aman, Patroli Perintis Presisi Sat Samapta Polres Pagar Alam lakukan Sambang
Hadiri dan Jadi Narasumber Sosialisasi P4GN, Kapolres Lampung Tengah Ajak Semua Elemen Bersatu Cegah Bahaya Narkotika

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 01:31 WIB

Isak Haru Warnai Pelepasan Kajari Selayar Dr. Asri Irwan ke Tugas Baru, Wabup Sebut Sosok Tegas dan Humanis

Sabtu, 24 Januari 2026 - 21:59 WIB

Pangdam XXI/Radin Inten : Tegaskan Dengan Berdialog Diharapkan Dapat Menghasilkan Langkah Langkah Yang Strategis, Terkait Penanganan Konflik Antara Gajah dan Manusia.

Sabtu, 24 Januari 2026 - 21:28 WIB

Merasa Tidak Bersalah Dijadikan Tersangkah Kakek 70 Tahun, Melalui Kuasah Hukumnya Resmi Melakukan Prapradilan Di PN. Medan

Sabtu, 24 Januari 2026 - 21:17 WIB

Kapolres Lampung Tengah Jadi Narasumber Sosialisasi Pencegahan Narkotika

Sabtu, 24 Januari 2026 - 21:10 WIB

Kasus Curat Mobil di Tias Bangun, Kapolsek Padang Ratu : Para Pelaku Masih Dalam Pengejaran Petugas

Berita Terbaru

BERITA UTAMA

Desa Suak Palembang Gelar Kegiatan Isra Mi’raj

Sabtu, 24 Jan 2026 - 23:05 WIB